KOMPAS.com – Hubungan antar dua besaran atau lebih dapat dinyatakan dalam persamaan dan pertidaksamaan linear. Bagaimana cara menyatakan persamaan dan pertidaksamaan linear matematika?
Berikut adalah contoh soal menyatakan persamaan dan pertidaksamaan linear beserta jawabannya!
Contoh soal 1
Nyatakanlah hubungan antara dua besaran berikut menggunakan persamaan dan pertidaksamaan.
- Jika 3 potong tali sepanjang x cm diperoleh dengan memotong seutas tali yang panjangnya 80 cm terdapat sisa 5 cm.
- Berat total 7 kotak masing-masing seberat a kg lebih berat dari 40 kg.
- Harga x onde-onde masing-masing seharga 1.200 rupiah dan satu kotak susu seharga 2.000 rupiah adalah sama dengan harga y kue pukis yang setiap potong harganya 1.600 rupiah.
- Jarak yang ditempuh dengan berjalan selama x jam dengan kecepatan 4 km per jam adalah sama atau kurang dari 20 km.
Untuk menjawab soal tersebut ingatlah bahwa tanda sama dengan (=) menyatakan persamaan, sedangkan tanda lebih besar (>) atau lebih kecil (<) menyatakan pertidaksamaan.
- 80 – 3x = 5
- 7a > 40
- 1.200x + 2.000 = 1.600 y atau 12x + 20 = 16y
- ax ≤ 20
Baca juga: Pertidaksamaan Linear Satu Variabel Dalam Kehidupan Sehari-hari
Contoh soal 2
Nyatakanlah dengan menggunakan tanda persamaan dan pertidaksamaan.
- Menambahkan 5 ke 3 kali x menghasilkan 17.
- Perlu waktu kurang dari 15 menit untuk berlari 3.600 m dengan kecepatan x meter per menit.
- Harga total dari 3 pensil masing-masing seharga a rupiah dan 2 penghapus masing-masing seharga b rupiah lebih dari 9.000 rupiah.
- Berat total a koper masing-masing seberat 3 kg dan b koper masing-masing seberat 5 kg adalah 40 kg.
- 3x + 5 = 17
- 3.600/x < 15
- 3a + 2b > 9.000
- 3a + 5b = 40
Baca juga: Persamaan Linear Satu Variabel
Contoh soal 3
Nyatakanlah hubungan antara dua besaran berikut ini menggunakan pertidaksamaan.
- Total banyaknya a wanita dan b pria kurang dari 30.
- Total uang untuk membeli a pensil seharga 4.000 rupiah per batang dan 1 buku catatan seharga 1.800 rupiah tidak lebih dari 50.000 rupiah.
- Sebuah pita kertas sepanjang x cm dibagi sama panjang menjadi 5 bagian. Panjang sepotong pita tidak kurang dari 2 m.
- Dari a pengunjung, 25 orang pulang ke rumah, yang tinggal tidak kurang dari 10 orang
- a + b < 30
- 4.000a + 1.800 ≤ 50.000
- x/5 < 2
- a – 25 ≥ 10
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.