Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal dan Jawaban Penjelasan Menggunakan Bentuk Aljabar

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com/SILMI NURUL UTAMI
Soal dan Jawaban Penjelasan Menggunakan Bentuk Aljabar
|
Editor: Silmi Nurul Utami

KOMPAS.com – Bentuk alajabar dapat digunakan untuk menjelaskan suatu masalah yang matematis. Untuk lebih memahaminya, berikut adalah contoh soal penjelasan menggunakan bentuk aljabar beserta jawabannya!

Contoh soal 1

Jelaskan dengan menggunakan bentuk aljabar: mengapa jumlah 3 bilangan bulat dengan selisih 3, seperti 1, 4, 7 adalah kelipatan 3.

Jawaban:

Tiga bilangan bulat dengan selisih 3 masing-masingnya dapat disimbolkan sebagai x, x + 3, dan x + 6.

Sehingga, bentuk alajabar penjumlahan ketiganya adalah:
Jumlah ketiganya = x + (x + 3) + (x + 6) = 3x + 9 = 3(x + 3)

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

x + 3 adalah bilangan bulat dengan selisih 3. Adapun, 3(x + 3) adalah kelipatan 3.

Sehingga, jumlah dari tiga bilangan bulat yang selisihnya adalah kelipatan 3 pasti merupakan kelipatan 3.

Baca juga: Soal dan Jawaban Menyatakan Bentuk Aljabar

Contoh soal 2

Tabung A memiliki jari-jari alas r cm dan tinggi t cm. Tabung B memiliki jari-jari alas dua kali panjang jari-jari alas tabung A, dan tingginya 1 2 dari tinggi tabung A.

Gunakan bentuk-bentuk aljabar untuk menjelaskan berapa kali ukuran volume tabung B terhadap tabung A.

Jawaban:

Jari-jari A = r cm
Jari-jari B = 2r cm
Tinggi A = t cm
Tinggi B = ½ t cm

Volume a = πr²t = πr²t cm³
Volume b = πr²t = π × 2r × r² × ½t = 2πr²t cm³ atau 2×volume A

Sehingga, dapat dikatakan bahwa volume tabung B adalah dua kali volume tabung A.

Baca juga: Soal dan Jawaban Mencari Nilai dari Bentuk Aljabar

Contoh soal 3

Jawablah setiap pertanyaan berikut terkait dengan dua bilangan ganjil berurutan, seperti 5 dan 7.

  1. Misalkan n adalah bilangan bulat. Jika dimisalkan bilangan ganjil yang lebih kecil adalah 2n + 1, bagaimana kita menyatakan bilangan ganjil yang lebih besar?
  2. Jelaskan mengapa jumlah dua bilangan ganjil berurutan adalah kelipatan 4.
Jawaban:
  1. Misalkan, bilangan ganjil 5 dan 7. 
    Bilangan yang lebih kecil atau 5 memiliki bentuk aljabar 2n + 1.
    Karena 5 dan 7 memiliki selisih 2, maka bilangan yang lebih besar atau 7 memiliki bentuk aljabar 2n + 3.
  2. Sehingga, dua bilangan ganjil berurutannya menjadi 2n + 1 dan 2n + 3. 
    Jumlah 2 bilangan ganjil = (2n + 1) + (2n + 3) = 4n + 4 = 4(n + 1)

    n+1 adalah suatu bilangan bulat ganjil, sedangkan 4(n + 1) adalah kelipatan 4 dari bilangan ganjil tersebut. Sehingga, jumlah dua bilangan ganjil yang berurutan selalu merupakan kelipatan 4.

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi