Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Fungsi Pokok Pancasila

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Vanya Karunia Mulia Putri
Tiga fungsi pokok Pancasila adalah sebagai dasar negara, pandangan hidup bangsa, dan ideologi negara.
|
Editor: Vanya Karunia Mulia Putri

KOMPAS.com - Pancasila lebih dari sekadar ideologi, bagi bangsa Indonesia. Kelima sila ini juga merupakan dasar negara serta pandangan hidup bangsa.

Oleh sebab itu, pengamalan sila Pancasila tak boleh ditolak, ditunda, bahkan tidak dilakukan dalam kehidupan sehari-hari.

Adapun, tiga fungsi pokok Pancasila adalah sebagai dasar negara, pandangan hidup bangsa, serta ideologi negara.

Berikut penjelasannya:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pancasila sebagai dasar negara

Dikutip dari buku Catatan KKN 47: Kontribusi Mahasiswa di Era Pandemi untuk Bangsa (2021) oleh Achruldi Nugroho dkk, Pancasila merupakan dasar negara Indonesia.

Maksudnya, Pancasila merupakan sumber dari segala sumber hukum di Indonesia. Sehingga kelima sila ini dijadikan dasar dalam penyelenggaraan negara.

Baca juga: Fungsi Pancasila bagi Bangsa Indonesia

Fungsi pokok Pancasila yang pertama ini sesuai dengan Pembukaan UUD 1945 dan Ketetapan MPRS No. XX/MPRS/1966.

Pancasila sebagai pandangan hidup bangsa

Dilansir dari situs BPIP, sebagai pandangan hidup bangsa, Pancasila digunakan dalam kehidupan sehari-hari.

Artinya semua sikap, perilaku, dan tindakan masyarakat Indonesia harusnya sesuai dengan nilai serta kelima sila Pancasila.

Adapun fungsi pokok Pancasila sebagai pandangan hidup bangsa adalah:

Pancasila sebagai ideologi negara

Sebagai ideologi negara, nilai yang terkandung dalam Pancasila merupakan cita-cita normatif dalam penyelengaraan negara.

Baca juga: Fungsi dan Kedudukan Pancasila bagi NKRI

Pancasila juga menjadi sarana untuk menyatukan masyarakat dari berbagai latar belakang berbeda, sekaligus sebagai sarana penyelesaian konflik.

Sederhananya, fungsi pokok Pancasila ini berarti Pancasila adalah visi dari penyelenggaraan kehidupan berbangsa dan bernegara di Tanah Air.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi