Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Gerakan Senam Irama

Baca di App
Lihat Foto
canva.com
Ilustrasi gerakan dasar senam irama
Editor: Serafica Gischa

Oleh: Ani Rachman, Guru SDN No.111/IX Muhajirin, Muaro Jambi, Provinsi Jambi

 

KOMPAS.com - Senam irama adalah senam yang gerakannya diiringi dengan irama atau ritme. Senam irama menekankan pada pembentukan sikap yang lembut, indah, dan harmonis.

Iringan senam irama antara lain musik (piano), ketukan, gamelan, angklung, dan berbagai alat lain yang ada di sekitar kita. Senam irama dapat dilakukan oleh laki-laki atau perempuan.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dalam pelaksanaannya senam irama dapat menggunakan alat atau tanpa alat. Beberapa gerak senam irama, yaitu gerak dasar, gerak senam irama dengan alat, gerak senam irama tanpa alat, dan gerakan senam irama di tempat. Berikut penjelasannya: 

Gerak dasar senam irama

Senam irama memiliki gerak-gerak dasar di antaranya:

Gerakan-gerakan tangan antara lain:

    1. Tangan di ayun-ayun ke depan, ke belakang, dan ke samping
    2. Tangan diputar atau melingkar di depan badan
    3. Tangan diangkat ke atas atau ke samping
    4. Tangan didorong atau ditarik
    5. Tangan mengombak

Kaki digerakkan dengan cara melangkah. Saat melangkahkan kaki, lebih baik disertai dengan gerakan mengeper. Berikut langkah-langkah kaki dalam senam irama, antara lain:

    1. Melangkah rapat
    2. Melangkah putar
    3. Melangkah ganti
    4. Melangkah loncat
    5. Melangkah silang

Gerakan badan, gerakan-gerakan badan antara lain:

    1. Badan berputar ke kanan dan ke kiri
    2. Badan meliuk
    3. Badan membungkuk dan menengadah
    4. Badan memilin ke kiri dan ke kanan

Baca juga: Unsur-Unsur Senam Irama

Gerakan senam irama dengan alat

Beberapa alat yang dapat digunakan dalam senam irama, antara lain:

Senam dengan bendera kecil, sikap permulaan senam dengan bendera kecil sebagai berikut:

Latihan untuk gerakan senam irama dengan bendera kecil, yaitu:

    1. Kedua tangan lurus ke depan
    2. Salah satu tangan diangkat ke atas
    3. Tangan diangkat ke atas, secara bergantian antara tangan kanan dan tangan kiri
    4. Kedua tangan diangkat ke atas bersama-sama gerakan dilakukan berulang-ulang secukupnya.

Senam dengan simpai, sikap permulaan senam dengan simpai adalah:

    1. Bersikap siap, badan tegak
    2. Simpai dipegang di depan badan
    3. Simpai dipegang dengan tangan kanan atau tangan kiri

Latihan untuk gerakan senam irama dengan simpai, yaitu:

Latihan 1 Latihan 2
Ayunkan simpai ke belakang badan, badan sedikit membungkuk Pegang simpai di tangan kanan
Ayunkan simpai ke badan, badan tegak Ayunkan simpai ke samping kanan, tangan kiri terentang di samping badan
Lakukan bergantian di tangan kiri dengan hitungan 2x8 Ayunkan simpai ke arah kiri badan melalui bawah
  Pegang simpai dengan tangan kiri
  Ulangi gerakan di atas dengan hitungan 2x8

Baca juga: Senam Irama: Pengertian dan Jenis

Senam irama tanpa alat

Beberapa senam irama tanpa alat dapat dilakukan dengan:

Gerakan ayunan tangan sikap permulaan gerakan awal adalah:

Gerakan awal adalah sebagai berikut

Gerakan ayunan tangan dan kaki, sikap permulaan langkah cepat sebagai berikut:

Gerakan latihan langkah cepat adalah sebagai berikut

Berjalan berputar, sikap permulaan berjalan berputar, sebagai berikut:

    1. Berdiri tegak, pandangan ke depan
    2. Kedua tangan lurus di samping badan

Permulaan berjalan maju mundur, sebagai berikut:

    1. Berdiri tegak, kaki rapat
    2. Pandangan lurus ke depan
    3. Tangan menggantung bebas di samping badan

Baca juga: Macam-Macam Langkah dalam Senam Irama

Gerakan senam irama di tempat

Gerakan di tempat dilakukan dengan cara mengangkat kaki atau mengayunkan kaki, berikut penjelasannya:

Beberapa gerakan langkah kaki, yaitu:

Gerakan ayun tangan pada senam irama, adalah:

    1. Berdiri tegak kaki kangkang, kedua lengan dilipat sejajar dengan bahu. Lakukan dua kali. Serongkan kedua lengan ke samping kiri dan kanan, lakukan dua kali.
    2. Berdiri tegak, langkahkan kaki kiri, kedua lengan lurus ke depan. Kedua lengan diayun ke belakang samping kiri. Kedua lengan diayun kembali ke depan. Lakukan gerakan bergantian dengan lengan kanan.
    3. Berdiri tegak, langkahkan kaki kiri, kedua lengan terlentang. Kedua tangan disilangkan di depan dada. Kedua tangan direntangkan kembali.

Baca juga: Rangkaian Gerak Guling Depan dan Guling Belakang dalam Senam Lantai

 

Suka baca tulisan-tulisan seperti ini? Bantu kami meningkatkan kualitas dengan mengisi survei Manfaat Kolom Skola

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca tentang
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi