Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengertian Komik Digital, Ciri-ciri, dan Contohnya

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Desi Selvia Ningrum
Komik
|
Editor: Serafica Gischa

KOMPAS.com -Komik masih menjadi salah satu media bacaan yang memiliki banyak penikmat. Komik dihadirkan agar pembaca bisa lebih mendalami jalan cerita dan terbantu dengan gaya visualnya.

Seiring perkembangan teknologi, komik tidak hanya dihadirkan dalam bentuk cetak saja, melainkan juga berbentuk digital. Bisa dinikmati melalui platform aplikasi, website, hingga di media sosial.

Untuk mengetahui lebih mendalam mengenai komik digital, berikut penjelasan mengenai komik digital.

Pengertian komik digital

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), komik adalah sebagai suatu cerita bergambar yang sifatnya mudah dicerna dan lucu (biasanya terdapat di majalah surat kabar atau dibuat berbentuk buku).

Komik juga diartikan sebagai salah satu media yang berfungsi untuk menyampaikan cerita melalui ilustrasi gambar untuk pendeskripsian cerita.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengertian komik digital hampir sama dengan definisi komik pada umumnya. Hanya saja, komik digital ditampilkan secara daring atau media online, bukan berbentuk cetak atau fisik.

Baca juga: Komik: Pengertian, Jenis, Ciri-Ciri dan Contohnya

Ciri-ciri komik digital

Dilansir dari bukuKomik: Dari Wayang Beber hingga Komik Digital (2011) karya Indiria Maharsi, baik komik cetak maupun digital memiliki beberapa ciri-ciri, di antaranya:

Hal ini tentu berbeda dengan karya fiksi dan nonfiksi yang lain yang menyampaikan cerita dengan teks verbal.

Komik dapat membuat pembaca terlibat langsung secara emosional ketika membaca komik. Pembaca seperti ikut berperan dan terlibat dalam komik dan menjadi pelaku utamanya.

Komik tidak pernah menggunakan bahasa yang sulit untuk dipahami oleh pembaca. Dalam komik, bahasa yang digunakan biasanya adalah bahasa yang digunakan untuk percakapan sehari-hari sehingga pembaca mudah mengerti dan memahami isi komik tersebut.

Pada umumnya isi cerita yang terdapat di dalam sebuah komik akan membuat pembacanya mempunyai rasa ataupun sikap kepahlawanan.

Penggambaran watak dalam komik biasanya Digambakan secara sederhanasehingga pembaca lebih mudah mengerti karakteristik tokoh-tokoh yang terlibat dalam komik tersebut.

Humor yang tersaji dalam komik akan sangat mudah dipahami oleh pembaca komik karena humor yang disajikan tersebut sering terjadi dalam masyarakat.

Baca juga: Persiapan dan Cara Membuat Komik

Contoh komik digital

Beberapa contoh komik digital yang hadir saat ini bisa ditemukan melalui beberapa blog, platform khusus komik digital, bahkan media sosial. 

Komik digital melalui blog seperti kemunculan komik berjudul Si Juki, yang juga muncul di media sosial. Kemudian dari plafrom, di antaranya Webtoon dan Ciayo Comics. Sementara melalui media sosial ada komik digital Tahilalats di Instagram maupun Twitter. 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi