Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Mencari Faktor dan Faktor Persekutuan

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com/Retia Kartika Dewi
Faktor suatu bilangan adalah bilangan-bilangan yang dapat membagi habis bilangan tersebut.
|
Editor: Serafica Gischa

KOMPAS.com - Faktor suatu bilangan adalah bilangan-bilangan yang dapat membagi habis bilangan tersebut.

Sedangkan faktor persekutuan adalah bilangan-bilangan yang sama dari faktor dua bilangan atau lebih.

Dilansir dari buku New Edition Mega Bank Soal SD/MI Kelas 4,5,6 (2017) oleh Uly Amalia, cara menentukan faktor suatu bulangan, yakni:

  1. Tentukan perkalian dua bilangan yang menghasilkan bilangan tersebut.
  2. Tulis secara berurutan bilangan-bilangan yang dikalikan sebagai faktor. Bilangan yang sama hanya ditulis satu kali.

Baca juga: Pengertian Faktor Prima dan Contoh Soalnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Contoh soal 1

Faktor dari 15 adalah ....

A. 1,2,3, dan 5
B. 1,3, dan 5
C. 1,3,5, dan 15
D. 1,5, dan 15

Jawab:

Pertama-tama, tentukan perkalian dua bilangan asli yang menghasilkan 15.

Jadi, faktor dari 15 adalah 1,3,5, dan 15. Jawaban (C).

Baca juga: Soal dan Jawaban Faktor Persekutuan Terbesar (FPB)

Contoh soal 2

Faktor dari 36 antara 2 dan 30 adalah ...

A. 3,4,6,9,12,18, dan 36
B. 1,3,4,6,9,12, dan 18
C. 1,2,3,4,6,9,12,18, dan 36
D. 3,4,6,9,12, dan 18

Jawab:

Pertama, kita tentukan perkalian dua bilangan asli yang menghasilkan 36, yakni:

Faktor dari 36 adalah 1,2,3,4,6,9,12,18, dan 36.

Ingat bahwa faktor yang diminta antara 2 dan 30 sehingga 1,2 dan 36 tidak termasuk. Jadi, faktor dari 36 antara 2 dan 30 adalah 3,4,6,9,12, dan 18. Jawaban (D).

Baca juga: Faktor Persekutuan Terbesar (FPB)

Contoh soal 3

Faktor persekutuan dari 30 dan 48 adalah ...

A. 1,2,3 dan 6
B. 1,2,3,4, dan 6
C. 1,2,3,6 dan 15
D. 1,2,3,5,6, dan 12

Jawab:

Pertama, kita tentukan terlebih dulu kelipatan dari 30 dan 48.

Selanjutnya, tentukan faktor yang sama dari 30 dan 48.

Jadi, faktor persekutuan dari 30 dan 48 adalah 1,2,3, dan 6. Jawaban (A).

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi