Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bagian-bagian Bola Mata

Baca di App
Lihat Foto
pixabay.com
Mata manusia
|
Editor: Silmi Nurul Utami

KOMPAS.com - Mata adalah organ yang bereaksi terhadap cahaya dan memiliki beberapa kegunaan. Sebagai alat indra, mata memiliki peran dalam membantu fungsi penglihatan. 

Bola mata menjadi salah satu organ mata bagian dalam. Bola mata memiliki bagian-bagian dengan berbagai fungsi masing-masing.

Apa saja bagian-bagian bola mata? Bagian-bagian bola mata terdiri dari:

Baca juga: Mengenal Bagian-bagian Mata Manusia

Selaput bola mata

Bola mata terdiri dari tiga lapisan yaitu lapisan pertama, lapisan kedua, dan lapisan ketiga. 

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lapisan ini disebut sclera. Berwarna putih tidak tembus cahaya. Bagian depan lapisan ini bening dan tembus cahaya disebut kornea.

Kornea dilindungi oleh lapisan konjungtiva. Kornea berfungsi untuk menerima cahaya yang masuk ke mata.

Lapisan ini disebut lapisan tengah atau koroid dan banyak mengandung darah.

Bagian depan selaput ini terputus membentuk iris atau selaput pelangi yang berwarna hitam, coklat, dan lain-lain. Pada bagian tengah iris terdapat lubang yang disebut pupil.

Baca juga: Mata sebagai Alat Optik

Pupil berfungsi untuk mengatur banyak sedikitnya cahaya yang masuk ke mata. Besar kecilnya pupil diatur oleh iris.

Lapisan ini merupakan selaput mata paling dalam yang disebut retina atau selaput jala.

Retina berfungsi untuk menangkap bayangan benda. Pada retina terdapat sel-sel reseptor yang peka terhadap cahaya. Sel reseptor dibagi menjadi dua yaitu sel batang dan sel kerucut. 

Sel batang peka terhadap cahaya remang-remang. Sel ini mengandung pigmen rhodopsin, yaitu senyawa vitamin A dan suatu protein.

Rhodopsin terurai pada waktu terang dan terbentuk kembali pada waktu gelap, waktunya sekitar 20 detik.

Baca juga: Perbedaan Sel Batang (Sel Basilus) dan Kerucut (Sel Konus)

Sel kerucut peka terhadap cahaya terang dan untuk melihat warna. Sel ini banyak mengandung iodopsin, yaitu senyawa antara retinin dan opsin.

Sel kerucut dibedakan menjadi tiga macam, yaitu sel kerucut yang peka terhadap warna biru, sel kerucut yang peka terhadap warna hijau, dan sel kerucut yang peka terhadap warna merah.

Jika terjadi kerusakan sebagian pada salah satu sel kerucut, maka akan terjadi buta warna sebagian.

Di retina terdapat bintik kuning (fovea) yang paling peka terhadap cahaya dan terdapat bintik buta, tempat keluarnya saraf mata, bagian ini tidak terdapat ujung-ujung saraf penglihatan, sehingga bila bayangan jatuh di sini tidak dapat dilihat.

Baca juga: Pengertian dan Fungsi Fotoreseptor Batang

Lensa mata

Lensa mata berbentuk cembung dua (bikonkaf), yang dapat dicembungkan atau dipipihkan. Kemampuan untuk mencembung dan memipih disebut daya akomodasi.

Daya akomodasi ini diatur otot bersilia yang akan berkontraksi.

Cairan humor

Cairan humor adalah cairan yang terdapat dalam bola mata dan berfungsi untuk mempertahankan bentuk bola mata. Cairan humor dibagi menjadi dua:

  • Humor berair (aqueous humor), terletak di antara kornea dan lensa
  • Humor bening (vitreous humor), terletak antara lensa dan retina

Baca juga: Aqueous Humor: Pengertian dan Fungsinya

Referensi:

  • Budiarti, Indah Slamet. Indra Penglihatan. 2023. Jakarta: Bumi Aksara.
  • Budiono, Sjamsu. Kesehatan Mata. 2019. Surabaya. Airlangga University Press.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi