Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Menentukan Letak Benda dan Sifat Bayangannya pada Cermin Cekung

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com/Retia Kartika Dewi
Cermin cekung merupakan cermin spheris yang permukaan pantulnya melengkung ke dalam.
|
Editor: Serafica Gischa

KOMPAS.com - Cermin cekung merupakan cermin spheris yang permukaan pantulnya melengkung ke dalam.

Bayangan yang terbentuk pada cermin cekung berbeda-beda sesuai dengan letak bendanya.

Dilansir dari Buku Siap Menghadapi Ujian Nasional SMP/MTs 2011 (2010) oleh Wahono dan teman-teman, berikut rumus praktis menentukan sifat bayangan benda pada cermin cekung atau cermin cembung:

Baca juga: Cara Mencari Jarak Benda dan Jarak Bayangan pada Cermin Cekung

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Contoh soal 1

Sebuah benda diletakkan di antara titik fokus dan titik pusat kelengkapan cermin cekung. Bayangan yang terjadi bersifat ....

A. Maya, terbalik, diperkecil
B. Nyata, terbalik, diperbesar
C. Nyata, terbalik diperbesar
D. Maya, tegak, sama besar
E. Nyata, tegak, diperbesar

Jawab:

Benda berada di ruang II (ruang antara F-M), maka:

= Nomor ruang benda + nomor ruang bayangan = 5
= II + ruang bayangan = 5

Jadi, ruang bayangan = 5-2 = 3 atau sifat bayangannya di ruang III yakni nyata, terbalik, dan diperbesar.

Baca juga: Pengertian dan Sinar Istimewa pada Lensa Cembung dan Lensa Cekung

Contoh soal 2

Lukisan jalannya sinar pada cermin cekung yang benar terdapat pada gambar ....

pilihan cermin cekung

Jawab:

Sinar-sinar istimewa pada cermin cekung adalah sebagai berikut:

Jadi, dari sifat-sifat tersebut yang sesuai dengan gambar cermin cekung huruf (B). Jawaban (B).

Baca juga: Sifat Cermin Datar, Cermin Cekung, dan Cermin Cembung

Contoh soal 3

Perhatikan pernyataan berikut!

  1. Sinar yang mengenai permukaan kaca
  2. Sinar yang mengenai cermin cekung
  3. Sinar yang mengenai gelombang air laut
  4. Sinar yang mengenai permukaan lantai kasar

Dari pernyataan di atas menimbulkan pemantulan baur (tidak teratur) adalah ....

A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 2 dan 3
D. 3 dan 4

Jawab:

Sinar yang mengenai permukaan tidak rata seperti gelombang air laut dan permukaan lantai kasar dapat menimbulkan pemantulan baur atau tidak teratur.

Jadi, jawaban yang cocok dari pilihan tersebut adalah 3 dan 4. Jawaban (D).

Baca juga: Cara Menghitung Jarak Bayangan pada Lensa Cembung dan Lensa Cekung

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi