Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Listrik Dinamis: Pengertian, Gambar, Rumus, dan Contohnya

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com/Retia Kartika Dewi
Gaya listrik dinamis merupakan gaya listrik yang timbul dari benda bermuatan listrik yang mengalirkan arus listrik.
|
Editor: Serafica Gischa

KOMPAS.com - Gaya listrik adalah gaya yang timbul akibat dari muatan listik.

Dilansir dari buku Cerdas Sains Kelas 4-6 SD (2009) oleh Yuliand Setyaningtyas, salah satu macam gaya listik adalah gaya listrik dinamis.

Gaya listrik dinamis merupakan gaya listrik yang timbul dari benda bermuatan listrik yang mengalirkan arus listrik.

Selain itu, listrik dinamis adalah listrik yang dapat bergerak atau mengalir dalam rangkaian listrik.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Perbedaan Listrik Statis dan Listrik Dinamis

Contoh listrik dinamis

Berdasarkan buku Mandiri Belajar Tematik SD/MI Kelas 4 Semester 2 (2021) oleh Anggia Eka dan Tuti Srihandayani, contoh listrik dinamis adalah mobil-mobilan yang digerakkan oleh baterai dan rangkaian listrik yang ada di rumah-rumah.

Listrik adalah energi yang timbul karena adanya arus listrik.

Alat-alat yang dapat menghasilkan energi listrik disebut sumber listrik.

Contoh sumber listrik adalah baterai, aki, dan generator.

Macam-macam rangkaian listrik, (a) rangkaian listrik terbuka, (b) rangkaian listrik tertutup

Baca juga: Gejala Listrik Dinamis

Rumus listrik dinamis

Muatan listrik dapat bergerak bila ada beda potensial.

Dalam listrik dinamis, dikenal istilah arus listrik, dan kuat arus listrik.

Arus listrik adalah aliran bermuatan positif dari potensial tinggi ke rendah atau aliran elektron dari potensial rendah (negatif) ke tinggi (positif).

Kuat arus listrik adalah banyaknya muatan listrik yang mengalir tiap satuan waktu.

Rumus kuat arus listrik, yakni:

Keterangan:

I = kuat arus (ampere)
q = muatan listrik (coulomb)
t = waktu (s)

Baca juga: Kuat Arus Listrik: Pengertian, Satuan, dan Rumusnya

Contoh soal 1

Muatan listrik 100 C mengalir dalam kawat penghantar selama 20 s. Berapakah kuat arus yang dihasilkan?

Jawab:

Diketahui:
q = 100 C
t = 20 s

Ditanya:
I = ...?

Pembahasan:

Jadi, kuat arus yang dihasilkan sebesar 5 A.

Contoh soal 2

Dalam waktu 1 menit mengalir muatan sebesar 120 C pada sebuah penghantar. Besar kuat arus listrik yang timbul adalah ....

A. 2 A
B. 4 A
C. 20 A
D. 120 A

Jawab:

Diketahui:
q = 120 C
t = 1 menit = 60 detik (s)

Ditanyakan:
I = ...?

Pembahasan:

Jawaban (A).

Jadi, besar kuat arus listrik yang timbul adalah 2 A.

Itulah penjelasan mengenai pengertian listrik dinamis, contoh listrik dinamis, rumus, dan contoh soalnya.

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi