Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Laporan Perubahan Modal: Pengertian dan Fungsinya

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Vanya Karunia Mulia Putri
Laporan perubahan modal adalah laporan yang berisi perubahan modal perusahaan di satu periode. Apa sajakah fungsi laporan perubahan modal?
|
Editor: Vanya Karunia Mulia Putri

KOMPAS.com - Laporan perubahan modal adalah laporan yang memuat perubahan modal perusahaan di periode tertentu.

Dalam siklus akuntansi, laporan ini disusun setelah laporan laba rugi selesai. Apa itu laporan perubahan modal?

Pengertian laporan perubahan modal

Menurut Wildana Nur Ardhianto dalam Buku Sakti Pengantar Akuntansi (2019), berikut pengertian laporan perubahan modal:

"Laporan perubahan modal adalah laporan keuangan yang menggambarkan secara sistematis, informasi perubahan modal perusahaan dalam suatu periode."

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dikutip dari buku Pengantar Akuntansi (2023) oleh I Made Darsana dkk, laporan perubahan modal adalah pencatatan keuangan yang menampilkan perubahan modal.

Laporan ini dibuat agar perusahaan bisa mengetahui informasi peningkatan maupun penuruan aktiva bersih dalam satu periode.

Baca juga: Alasan Laporan Keuangan Dibutuhkan Perusahaan Tiap Tahunnya

Dalam akuntansi, perubahan modal bisa terjadi karena adanya setoran investasi, laba usana, kerugian, dan prive.

Kesimpulannya, laporan perubahan modal adalah laporan yang berisi perubahan modal perusahaan dalam satu periode.

Fungsi laporan perubahan modal

Berikut beberapa fungsi laporan perubahan modal:

Selain itu, fungsi laporan perusahaan modal lainnya ialah mendukung laporan keuangan lainnya, seperti neraca dan laporan laba rugi.

Baca juga: 12 Konsep Dasar Penyusunan Laporan Keuangan

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi