Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengertian Revolusi Menurut Para Ahli

Baca di App
Lihat Foto
canva.com
Ilustrasi Pengertian Revolusi Menurut Para Ahli
Editor: Serafica Gischa

Oleh: Yopi Nadia, Guru SDN 106/IX Muaro Sebapo, Provinsi Jambi 

 

KOMPAS.com - Apabila menilik kembali peristiwa masa lalu, dapat dipastikan bahwa seiring berjalannya waktu, berbagai aspek kehidupan akan mengalami revolusi.

Revolusi adalah bentuk perubahan sosial yang tidak dapat dihindari bagi umat manusia. Perubahan sosial ini bersifat mendasar dan terjadi dengan cepat dalam periode waktu yang singkat.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berbagai ahli mengemukakan pendapatnya tentang arti dari revolusi. Berikut penjelasannya:

Funk and Wagnalls New Encyclopedia menjelaskan jika revolusi adalah sebuah perubahan sosial maupun politik yang akan dilakukan dengan tindakan secara paksa dan dipengaruhi oleh kekejaman serta bentrokan senjata.

Kingsley Davis berpendapat jika revolusi merupakan perubahan yang bisa terjadi dalam struktur maupun fungsi masyarakat.

Selo Soemardjan berpendapat jika revolusi adalah segala bentuk perubahan yang ada pada lembaga kemasyarakatan di dalam masyarakat yang akan memengaruhi sistem sosial. Mulai dari nilai, sikap dan pola peri kelakuan di antara kelompok dengan masyarakat.

Baca juga: Revolusi Industri: Latar Belakang dan Dampaknya

Koentjaraningrat berpendapat jika revolusi adalah usaha yang dilakukan agar bisa tetap hidup sesuai dengan zaman dan konstelasi dunia saat ini.

Menurut Widjojo Nitisastro pengertian revolusi adalah suatu proses transformasi total dari kehidupan tradisional dengan teknologi yang lebih baik dalam arti organisasi sosial untuk pola ekonomi dan politik.

Soerjono Soekanto menjelaskan jika revolusi merupakan bentuk perubahan sosial.

Aristoteles berpendapat jika pengertian revolusi akan dibedakan menjadi dua macam. Pengertian revolusi yang pertama adalah perubahan total dari suatu sistem ke sistem yang berbeda. Sedangkan untuk pengertian kedua dari revolusi adalah modifikasi sistem yang sudah ada.

Harold Rosenberg mengartikan revolusi sebagai tradisi baru yang mengacu pada urbanisasi atau sejauh apa dan bagaimana erosi tempat-tempat umum properti pedesaan.

Menurut Schoorl revolusi merupakan penggantian cara tradisional produksi dengan cara yang ditampung dalam arti revolusi industri.

Astrid S. Susanto menyatakan bahwa revolusi merupakan proses pembangunan yang memberikan kesempatan untuk perubahan demi kemajuan.

Baca juga: Revolusi Industri: Pengertian dan Sejarahnya

Ruang lingkup perubahan sosial meliputi, unsur-unsur budaya baik material dan non-material (immaterial) untuk menekankan pengaruh besar dari unsur-unsur budaya material dari elemen immaterial.

  • Menurut Gillin-Gillin

Menafsirkan perubahan sosial sebagai, cara hidup yang telah diterima, baik karena perubahan dalam geografi, materi budaya, komposisi penduduk, ideologi dan karena difusi dan penemuan-penemuan baru dalam masyarakat.

  • Abdul Syam

Revolusi merupakan proses transformasi perubahan ke arah yang lebih maju atau meningkat di berbagai aspek kehidupan masyarakat.

  • Wibert E. Moore

Revolusi merupakan transformasi total kehidupan bersama dalam bidang teknologi dan organisasi sosial ke arah pola-pola tradisional ekonomi dan politik didahului oleh negara-negara Barat yang telah stabil.

  • Nimkoff

Revolusi merupakan upaya untuk mengarahkan masyarakat untuk dapat memproyeksikan diri dari masa depan yang nyata dan bukan pada angan pemikiran yang salah.

Baca juga: 5 Dampak yang Ditimbulkan Akibat Revolusi Bumi

 

Suka baca tulisan-tulisan seperti ini? Bantu kami meningkatkan kualitas dengan mengisi survei Manfaat Kolom Skola

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Baca tentang
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi