Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Glikogen, Energi yang Disimpan dalam Tubuh

Baca di App
Lihat Foto
bio.libretexts.org
Proses penggunaan glikogen
|
Editor: Silmi Nurul Utami

KOMPAS.com – Tubuh mendapatkan energi dari makanan. Namun, tidak semua energi langsung digunakan oleh tubuh. Energi yang dihasilkan dari makanan dapat disimpan dalam waktu yang lama di dalam tubuh dalam bentuk glikogen.

Apakah yang dimaksud dengan glikogen? Untuk memahaminya, simaklah penjelasan berikut ini!

Pengertian glikogen

Glikogen adalah energi yang disimpan dalam bentuk glukosa pada hewan dan manusia.

Dilansir dari Chemistry LibreTexts, glikogen mirip dengan amilopektin dengan ikatan alfa asetal namun memiliki lebih banyak percabangan dan lebih banyak unit glukosa dibanding amilopektin.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Apa Fungsi Glukosa Hasil Fotosintesis bagi Tumbuhan?

Glikogen dibuat melalui proses glikogenesis ketika makanan memberikan lebih banyak glukosa daripada yang dibutuhkan oleh tubuh.

Kelebihan glukosa tidak akan dikeluarkan oleh tubuh, melainkan disimpan sebagai cadangan makanan.

Kelebihan glukosa tersebut kemudian akan disimpan sebagai glikogen di sel otot rangka dan juga otot hati.

Dilansir dari Physiopedia, pada otot rangka glikogen mengandung sekitar 50.000 unit glukosa.

Adapun, jumlah glikogen yang didimpan dalam sel hati lebih kecil daripada yang disimpan dalam otot rangka.

Baca juga: Otot: Jenis, Sistem kerja, dan Gangguannya

Glikogen melepaskan energi

Energi yang disimpan dalam glikogen dapat digunakan ketika tubuh kekurangan sumber energi melalui glikogenolisis.

Glikogenolisis adalah proses diubahnya kembali glikogen menjadi glukosa yang merupakan sumber energi.

Dilansir dari Lumen Learning, glikogenolisis terjadi ketika glikogen dipecah oleh enzim glikogen fosforilase. Sehingga, glukosa dibebaskan dari glikogen.

Glukosa dari glikogen tersebut kemudian dapat  dimetabolisme oleh tubuh dan digunakan sebagai sumber energi.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi