Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pokok Kajian Sosiologi Menurut Karl Marx

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Vanya Karunia Mulia Putri
Obyek kajian sosiologi menurut Karl Marx adalah konflik sosial dan kelas sosial. Simak penjelasan lengkapnya di bawah ini!
|
Editor: Vanya Karunia Mulia Putri

KOMPAS.com - Karl Marx merupakan seorang filsuf, ekonom, sekaligus sosiolog asal Jerman. 

Dalam perkembangan ilmu sosiologi, Karl Marx mengemukakan pendapatnya mengenai obyek atau pokok kajian sosiologi.

Apa obyek kajian sosiologi menurut Karl Marx?

Obyek kajian sosiologi menurut Karl Marx

Dikutip dari Buku Ajar Antropologi dan Sosiologi (2020) oleh Laksanto Utomo, obyek kajian sosiologi menurut Karl Marx adalah konflik kepentingan antarkelas.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Konflik ini diekspresikan melalui perjuangan kelas buruh dan majikan, pekerja dan pemilik modal, serta borjuis dan proletar.

Adapun konflik kepentingan ini dikenal sebagai konflik sosial.

Baca juga: Pokok Kajian Sosiologi Menurut Auguste Comte

Dilansir dari buku Resolusi Konflik Sosial (2023) karya Budi Sunarso, konflik sosial adalah pertentangan atau perselisihan antarindividu demi meraih tujuannya.

Menurut Lewis A. Coser, konflik sosial adalah pertentangan nilai, status, kekuasaan, dan sumber daya yang bersifat langka.

Semuanya ditujukan untuk menetralkan, mencederai, bahkan melenyapkan lawan.

Sementara itu, menurut Soerjono Soekanto, konflik sosial adalah upaya yang dilakukan untuk meraih tujuan individu maupun kelompok.

Mereka akan melakukan berbagai cara, meskipun itu berupa ancaman atau kekerasan, sebagai bentuk pertentangan atau perselisihan.

Selain konflik sosial, pokok kajian sosiologi menurut Karl Marx adalah kelas sosial.

Dalam buku Pemikiran Karl Marx (1999) oleh Franz Magnis Suseno, dituliskan bahwa kelas sosial adalah penggolongan masyarakat yang ditentukan berdasarkan posisinya.

Baca juga: Pokok Kajian Sosiologi Menurut Herbert Spencer

Kelas sosial adalah penggolongan masyarakat yang merujuk pada perbedaan hierarki seseorang.

Jika disimpulkan, obyek kajian sosiologi menurut Karl Marx adalah konflik sosial dan kelas sosial.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi