Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa itu Membran Tilakoid?

Baca di App
Lihat Foto
bio.libretexts.org
Struktur kloroplas
|
Editor: Silmi Nurul Utami

KOMPAS.com – Kloroplas adalah organel sel yang terdiri dari beberapa bagian. Lipatan membran dalam kloroplas membentuk struktur yang disebut membran tilakoid.

Apa itu membran tilakoid? Apa fungsi tilakoid pada kloroplas? Berikut adalah penjelasannya!

Pengertian membran tilakoid

Dilansir dari Encyclopedia Britannica, membran tilakoid adalah kantung membran pipih di dalam kloroplas.

Cakram tersebut terbentuk dari lipatan membran yang membungkus suatu ruang yang dinamakan sebagai lumen tilakoid.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Organel dengan Sistem Membran Rangkap

Lumen tilakoid menjadi ruang ketiga yang ada dalam kloroplas.

Cakram-cakram membran tilakoid disusun seperti tumpukan koin membentuk grana.

Dilansir dari Microbe Notes, sekitar satu hingga 50 tilakoid disusun menjadi grana. Adapun, satu kloroplas dapat memiliki 40 hingga 80 grama.

Sehingga, membran tilakoid dalam kloroplas terihat sepertu banyak tumpukan koin dengan tinggi berbeda yang dibungkus oleh membrn kedua atau stroma.

Baca juga: Kloroplas: Ciri-ciri, Letak, Struktur, dan Fungsinya

Fungsi membran tilakoid

Fungsi membran tilakoid adalah tempat terjadinya reaksi terang dalam proses fotosintesis.

Dilansir dari Biology LibreTexts, membran tilakoid mengandung empat jenis kumpulan protein yang melakukan reaksi terang yaitu:

Selain karoten dan klorofil, membran tilakoid juga kerap mengandung xantofil. Sehingga, dapat menyerap energi cahaya dalam entang yang lebih luas. 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi