Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Manfaat Penginderaan Jauh di Berbagai Bidang

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com/Rahma Atillah
Manfaat Penginderaan Jauh di Berbagai Bidang
Penulis: Rahma Atillah
|
Editor: Serafica Gischa

KOMPAS.com - Penginderaan jauh adalah ilmu pengetahuan yang memadukan seni dan teknologi untuk memperoleh informasi tentang suatu obyek di permukaan Bumi.

Pengindreraan jauh dapat mempermudah dan mempercepat dalam menyadap data yang dibutuhkan dalam analisis, di mana data tersebut diperoleh tanpa berhubungan secara langsung dengan obyek yang dikaji.

Tujuan penginderaan jauh adalah untuk mengumpulkan data dan memberi informasi tentang obyek yang disampaikan ke pengamat melalui energi elektromagnetik yang merupakan pembawa informasi juga penghubung komunikasi.

Melalui teknik penginderaan jauh maka akan dihasilkan beberapa bentuk citra yang selanjutnya akan diproses dan diiterpretasikan untuk menghasilkan data yang bermanfaat untuk aplikasi-aplikasi di berbagai bidang.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Pengertian Penginderaan Jauh dan Komponennya

Berikut manfaat penginderaan jauh di berbagai bidang:

Bidang antariksa

Penginderaan jauh termasuk salah satu penerapan teknologi ruang angkasa yang sangat efisien, sebab dapat mengatasi kesulitan pengambilan data. Manfaat penginderaan jauh dalam bidang antariksa yaitu:

  1. Pengamatan benda langit
  2. Pemantauan penerbangan antariksa
  3. Menunjang penelitian Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN)

Bidang hidrologi

Pemantauan lingkungan wilayah perairan dengan pemginderaan jauh merupakan cara efektif untuk kegiatan perencanaan wilayah dalam perolehan informasi baru mengenai perairan.

Adapun manfaat penginderaan jauh dalam bidang hidrologi meliputi:

  1. Pemetaan daerah aliran sungai (DAS) dan kawasan konservasi sekitar sungai.
  2. Pemantauan sedimentasi sungai, misalnya di wilayah muara sungai.
  3. Penentuan luas wilayah yang terkena dampak genangan sungai atau banjir.
  4. Pemantauan proses perubahan bentuk atau alur sungai.

Baca juga: Jenis-Jenis Citra Penginderaan Jauh

Bidang meteorologi dan klimatologi

Pemanfaatan aplikasi penginderaan jauh untuk bidang meteorologi dan klimatologi memiliki jangkauan yang sangat luas.

Berikut beberapa manfaat penginderaan jauh dalam bidang meteorologi dan klimatologi:

  1. Analisis unsur-unsur cuaca seperti suhu, awan, dan tekanan udara.
  2. Pengamatan perubahan pola angin dan prediksi kekuatan badai.
  3. Alat pemodelan meteorologi dan klimatologi

Bidang oseanografi dan kelautan

Dalam bidang kelautan, teknologi penginderaan jauh dapat dimanfaatkan untuk:

  1. Pengamatan terhadap perubahan pesisir akibat proses erosi dan sedimentasi.
  2. Penentuan lokasi upwelling dan pengamatan suhu permukaan laut.
  3. Pengamatan pasang surut dan arah gelombang laut.
  4. Pengamatan kelimpahan fitoplankton atau sumber makanan.

Baca juga: 3 Fungsi Sensor dalam Penginderaan Jauh

Bidang geologi

Penginderaan jauh untuk kegiatan geologi memiliki sasaran utama untuk menemukan target sumber daya secara efisien.

Berikut manfaat penginderaan jauh dalam bidang geologi:

  1. Penentuan struktur geologi dan jenis batuan
  2. Memberikan analisis potensi bencana geologi di suatu wilayah
  3. Memantau perkembangan bentuk lahan
  4. Memberi gambaran informasi terkait jenis patahan, jenis rekahan, jenis lipatan dan pola hitologi.

Bidang tata guna lahan

Pemanfaatan teknologi penginderaan jauh yang dipadukan dengan Sistem Informasi Geografis (SIG) menjadi cara efektif untuk mengetahui tata guna lahan. Adapun manfaatnya antara lain:

  1. Pengamatan pola kepadatan bangunan
  2. Pengamatan pola letak bangunan, pohon peneduh jalan, kondisi jalan, tingkat aksebilitas dan sebagainya.
  3. Perencanaan dan pelaksanaan pembangunan terus dipantau sehingga penyimpangan dapat diketahui dan dikoreksi.

Baca juga: Komponen Penginderaan Jauh

Bidang sumber daya alam dan lingkungan

Penginderaan jauh melalui satelit dapat menyajikan data untuk menilai sumber daya alam dan lingkungan, adapun manfaatnya antara lain:

  1. Memberikan inventarisasi dan eksplorasi sumber daya alam melalui analisis citra.
  2. Pemantauan pencemaran di laut dan udara.
  3. Memberikan pemantuan aktivitas gunung api dan kawasan rawan bencana.
  4. Memonitor perubahan yang sedang berlangsung, baik akibat perubahan alam maupun dampak dari kegiatan manusia.

Bidang kehutanan

Penerapan teknologi penginderaan jauh dapat dimanfaatkan dalam hal memantau kondisi hutan dengan cakupan yang luas.

Adapun manfaat penginderaan jauh dalam bidang kehutanan, antara lain:

  1. Inventarisasi dan pemantauan sumber daya hutan.
  2. Pemantauan titik-titik api kebakaran yang terjadi di dalam hutan.
  3. Pengindraan jauh mampu memberikan pemantauan penebangan hutan dan reboisasi.
  4. Penentuan sifat fisik tanah untuk lokasi pertanian.
  5. Pemantauan proses pertumbuhan pada tanaman dan mendeteksi tanaman yang tidak sehat.

Baca juga: Penginderaan Jauh dalam Studi Geografi

Bidang pertahanan dan keamanan

Kemampuan satelit penginderaan jauh untuk kegiatan pemantauan maupun untuk inventarisasi sangat mendukung kegiatan-kegiatan pertahanan dan keamanan, yang mencakup:

  1. Penyediaan data dasar maupun untuk kegiatan-kegiatan yang bersifat strategis.
  2. Mampu memberikan informasi militer pada tingkat deteksi reconnaissance.
  3. Penerapan data Landsat untuk membantu pembinaan teritorial di wilayah Indonesia.

 

Referensi:

  • Bambang Syaeful Hadi. 2019. Penginderaan Jauh: Pengantar ke Arah Pembelajaran Berpikir Spasial. Yogyakarta: UNY Press.
  • Firman Farid. 2015. Penginderaan Jauh (Remote Sensing). Madura: UTM Press.
  • Nur Fitriana Sari. 2015. Penginderaan Jauh dan Aplikasinya. Klaten:  Saka Mitra Kompetensi.

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi