Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Keuntungan Pemanfaatan Gelombang Laut Sebagai Energi Alternatif

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com/Rahma Atillah
Keuntungan Pemanfaatan Gelombang Laut Sebagai Energi Alternatif
Penulis: Rahma Atillah
|
Editor: Silmi Nurul Utami

KOMPAS.com - Gelombang laut adalah salah satu sumber energi alternatif yang tidak akan habis karena terus diperbaharui oleh alam. 

Energi gelombang  dibangkitkan melalui efek gerakan tekanan udara akibat fluktuasi pergerakan gelombang. Gelombang merupakan gerakan permukaan air laut akibat hembusan angin.

Mekanisme pengambilan energinya dengan cara mengubah energi gelombang yang tertangkap menjadi energi listrik.

Gerak ombak dapat dimanfaatkan untuk menghasilkan listrik melalui Pembangkit Listrik Tenaga Gelombang (PLTGL).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: 4 Kategori Pembangkit Listrik Energi Laut

Kekuatan gelombang menangkap energi kinetik dan potensial dari gelombang laut untuk menghasilkan listrik.

Gelombang laut akan dikonversi menjadi energi listrik dengan cara mengubah gerakan relatif naik turun permukaan laut menjadi gerakan untuk memutar turbin.

Adapun keuntungan pemanfaatan gelombang laut sebagai sumber energi alternatif, diantaranya: 

Baca juga: Energi Kelautan: Pengertian dan Sumber Energinya

Ketersediaannya melimpah

Energi gelombang laut sangat berlimpah dan tersedia sepanjang waktu sehingga dapat dimanfaatkan terus-menerus.

Gelombang laut menawarkan densitas energi di antara sumber energi terbarukan lainnya.

Di mana gelombang dibangkitkan oleh angin, yang terjadi karena adanya perbedaan temperatur akibat intensitas penyinaran matahari yang berbeda.  

Mengurangi ketergantungan bahan bakar fosil

Melalui pemanfaatan gelombang laut sebagai energi terbarukan, maka dapat mengurangi ketergantungan terhadap bahan bakar fosil.

Seperti  yang telah diketahui bahwa bahan bakar fosil jumlahnya terbatas dan tidak dapat diperbaharui. Sehingga, jika digunakan secara terus-menerus lama kelamaan akan habis.

Baca juga: Mengapa Bahan Bakar Fosil Sulit dihentikan?

Gelombang laut dapat diprediksi

Energi gelombang laut merupakan energi terbarukan dengan keuntungan dapat diprediksi dari beberapa hari sebelumnya,serta konsisten sepanjang hari dan malam.

Pada dasarnya, pergerakan laut yang menghasilkan gelombang laut terjadi dikarenakan ada pergerakan angin.

Untuk prediksi gelombang di laut, data angin biasanya dihitung berdasarkan data arah dan kecepatan angin yang dapat diperoleh pada Badan Metereologi dan Geofisika (BMKG).

Ramah lingkungan

Energi gelombang merupakan energi yang sifatnya dapat diperbaharui dan ramah lingkungan, sehingga memberikan potensi dampak yang terendah.

Sumber energi gelombang laut menyumbang nol atau hampir nol persen dari emisi gas rumah kaca dan polusi udara lainnya.

Dengan demikian, maka energi gelombang laut tidak menghasilkan emisi karbon yang berbahaya bagi lingkungan, sehingga dianggap sebagai energi yang ramah lingkungan.

Baca juga: Energi Pasang Surut Air Laut dan Pemanfaatannya

Membangkitkan energi dalam jumlah besar

Gelombang laut menyimpan energi yang sangat besar, di mana gelombang dapat bergerak menempuh jarak jauh dengan kehilangan energi yang rendah.

Selain itu, alat penangkap energi gelombang dapat membangkitkan energi listrik selama 90 persen lebih besar dibandingkan dengan tenaga angin dan tenaga surya.

Meningkatkan potensi wilayah sekitar

Lokasi sumber energi gelombang laut terdapat di daerah pesisir dan sekitarnya.

Sehingga, dengan adanya pemanfaatan gelombang laut sebagai sumber energi listrik maka dapat menunjang pembangunan ekonomi di daerah tersebut.

Baca juga: Cara Kerja Panel Surya dalam Mengubah Energi Matahari

Referensi:

  • Adriani. 2020. Pemanfaatan Air Laut Sebagai Sumber Cadangan Energi Listrik. Vertex Elektro, Vol. 12, No. 2.
  • Benny Hartanto, Sri Sartini. 2019. Kebijakan Pemanfaatan Energi dan Sumber Daya Energi Mineral Kelautan Indonesia. Jurnal Baruna Horizon, Vol. 2 No. 2
  • Parulian Siagian, dkk. 2023. Energi Baru Terbarukan Sebagai Energi Alternatif. Medan: Yayasan Kita Menulis.

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi