Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apakah Tinta Cumi-cumi Dapat Dikonsumsi?

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com/Rahma Atillah
Apakah Tinta Cumi-cumi Dapat Dikonsumsi?
Penulis: Rahma Atillah
|
Editor: Silmi Nurul Utami

KOMPAS.com - Cumi-cumi merupakan kelompok Cephalopoda yang termasuk hewan jenis Molusca di mana memiliki habitat dan berkembang di perairan laut.

Kelebihan cumi-cumi dibandingkan hasil laut lainnya yaitu cumi-cumi memiliki daging yang tidak ada tulang nya sehingga mudah dicerna.

Kandungan gizi dalam cumi-cumi yang baik untuk tubuh adalah selenium, riboflavin, vitamin B12 dan tinta yang terdapat pada cumi-cumi dapat mencengah kanker.

Umumnya, kebanyakan masyarakat selalu membuang kantong tinta cumi-cumi beserta cangkangnya saat mengolahnya karena diangggap tidak memiliki manfaat.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Padahal nyatanya, tinta pada cumi-cumi dapat dikonsumsi dan sangat bermanfaat. Adapun alasan bahwa tinta cumi-cumi dapat dikonsumsi antara lain:

Baca juga: Ketahui Kandungan Gizi Pada Ikan Konsumsi

Mengandung mineral penting

Tinta cumi mengandung beberapa mineral penting seperti natrium, kalium, fosfor, kalsium, magnesium, dan selenium.

Kandungan mineral seperti fosfor dan kalsium sangat berguna untuk pertumbuhan tulang bagi anak-anak.

Mengandung asam amino esensial dan non esensial

Tinta cumi-cumi mengandung 14 jenis asam amino terdiri dari asam amino non essensial yaitu asam glutamat, alanin, asam aspartat, glisin, serin, dan tirosin.

Sedangkan kandungan asam amino essensial di antaranya yaitu lisin, isoleusin, valin, arginin, treonin, histidin, metionin, fenilalanin, dan leusin.

Asam amino non esensial yang tertinggi pada hidrolisat protein tinta cumi-cumi yaitu asam glutamat dan alanin yang berperan dalam menunjang fungsi otak, mempermudah belajar dan memperkuat ingatan.

Baca juga: Keunggulan Ikan Sebagai Sumber Protein Hewani

Sumber protein

Kualitas protein dari suatu bahan dapat ditentukan dari kandungan asam amino yang menyusunnya. Tinta cumi-cumi mengandung butir-butir melanin alami atau pigmen hitam yang merupakan melanoprotein.

Melanin alami adalah melanoprotein yang mengandung 10 hingga 15 persen protein.

Sehingga, menjadi salah satu sumber protein yang baik karena sama baiknya dengan kandungan protein pada dagingnya.

Melanin tersebut akan mengikat protein melalui asam amino yang mengandung sulfur.

Misalnya, sistein yang bisa mengikat sel darah putih dan dan berguna untuk mencegah antikanker.

Baca juga: 10 Jenis Ikan dengan Kandungan Omega-3 Tinggi

Kandungan melanin yang bermanfaat

Melanin dari tinta cumi-cumi mempunyai aktivitas antitumor dengan menghambat aktivitas-aktivitas plasmin untuk meningkatkan thromboxan.

Melanin dari tinta cumi juga berfungsi meningkatkan sistem imun untuk membunuh sel kanker dan berperan sebagai antioksidan, dan anti radiasi.

Kandungan melanin tinta cumi yang tinggi dapat menghambat pertumbuhan bakteri, yang mana bakteri tersebut dapat meyebabkan kerusakan pada melanin tinta cumi.

Konsentrasi melanin tinta cumi yang tinggi dapat menghambat pertumbuhan bakteri khusus nya bakteri E. coli.

Baca juga: Jenis-jenis Kandungan Mineral Pada Ikan dan Manfaatnya

Mengandung senyawa bioaktif

Tinta cumi-cumi mengandung senyawa bioaktif golongan triterpenoid, di mana triterpenoid mempunyai aktivitas biologis terhadap virus epstein-barr virus (EBV).

Dalam dunia pengobatan alternatif, tinta cumi-cumi memiliki beragam manfaat dan khasiat sebagai antiretroviral, antitumor, dan antioksidan.

Tinta cumi-cumi juga dapat mencegah kanker, di mana tinta cumi-cumi dapat berperan sebagai obat pelindung sel pada pengobatan kanker dengan cara kemoterapi.

Baca juga: Kandungan Gizi Ikan Nila dan Manfaat Mengonsumsinya

Referensi:

  • Ariyanto, W., Kurniawan, K., Febrianto, A. 2021. Analisis Potensi dan Tingkat Pemanfaatan Cumi-cumi di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dengan Model Bio-Ekonomi Perikanan. Jurnal Enggano, Vol. 6, No. 2. 
  • Mulyono S. Baskoro, Fis Purwangka, Agus Suherman. 2011. Atraktor Cumi-cumi. Semarang: Badan Penerbit UNDIP Semarang.
  • Vincentius, A., & Bare, Y. 2022. Pemetaan Bioaktivitas Senyawa pada Kantung Tinta Cumi-cumi (Loligo vulgaris) Secara In Silico. Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan, Vol. 8, No. 2.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi