Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Negara-negara yang Berbatasan dengan Laut Indonesia

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com/Rahma Atillah
10 Negara Tetangga yang Berbatasan dengan batas maritim Indonesia
Penulis: Rahma Atillah
|
Editor: Silmi Nurul Utami

KOMPAS.com - Indonesia merupakan negara kepulauan terbesar di dunia yang secara geografis terletak pada posisi strategis, yakni di persilangan antara dua benua dan dua samudra.

Karena letak geografisnya yang strategis dan luasnya wilayah perairan, Indonesia berbatasan langsung dengan negara-negara tetangga. 

Batas-batas laut Indonesia dengan negara tetangga, meliputi batas Iaut teritorial, batas zona tambahan, batas perairan ZEE, dan batas landas kontinen.

Baca juga: Mengetahui Letak Maritim Indonesia dan Dampaknya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lantas, negara apa yang berbatasan dengan Indonesia?

Sebagai negara kepulauan, perairan Indonesia berbatasan langsung dengan 10 negara. Negara-negara berikut ini memiliki batas laut dengan Indonesia di antaranya:

Baca juga: Keuntungan Posisi Silang Dunia bagi Indonesia

Indonesia – India

Pada perbatasan antara Indonesia dengan India, kedua negara tidak memiliki batas laut teritorial. Namun, memiliki batas landas kontinen dan zona ekonomi eksklusif di masing-masing negara.

Batas landas kontinen tersebut terletak di sekitar Laut Andaman yang memisahkan antara Pulau Sumatra dengan Kepulauan Nikobar, yang dikenal sebagai Great Channel.

Indonesia – Thailand

Perbatasan maritim antara Indonesia dengan Thailand berada di Selat Malaka, di mana batas tersebut merupakan batas landas kontinen.

Penetapan perbatasan landas kontinen antara Indonesia dan Thailand di perairan Selat Malaka bagian utara didasarkan atas hasil persetujuan kedua negara yang ditandatangani pada tanggal 17 Desember 1971 di Bangkok.

Baca juga: Pentingnya Penentuan Batas Wilayah Indonesia

Indonesia – Malaysia

Perbatasan maritim antara Indonesia dengan Malaysia meliputi perairan yang sangat panjang dan luas, mulai dari wilayah perairan di Selat Malaka, Selat Singapura, Laut Natuna, Laut Cina Selatan, dan Malaysia.

Secara garis besar, terdapat tiga batas maritim antara Indonesia dengan Malaysia, yaitu:

  1. Batas landas kontinen di Selat Malaka, Laut Cina Selatan, dan Laut Sulawesi.
  2. Batas laut teritorial di Selat Malaka dan Laut Sulawesi.
  3. Batas ZEE di Selat Malaka dan Laut Cina Selatan Serta Laut Sulawesi.

Baca juga: Batas Wilayah Indonesia secara Geografis dan Astronomis

Indonesia – Singapura

Indonesia dan Singapura menyepakati membagi batas wilayah laut kedua negara di Selat Singapura menjadi beberapa segmen batas.

Yakni, di bagian barat (Pulau Nipa – Tuas), tengah, timur (Batam – Changi dan Bintan – South Ledge/Middle Rock/Pedra Branca).

Perbatasan laut antara Indonesia dan Singapura hingga saat ini belum secara keseluruhan disepakati oleh kedua pihak.

Masih ada permasalahan perbatasan maritim yang harus diselesaikan dengan Singapura, yaitu pada segmen barat dan timur Selat Singapura.

Baca juga: Mengenal Karang Atol dan Perannya Sebagai Batas Maritim

Indonesia – Vietnam

Perundingan antara Indonesia dengan Vietnam mengenai batas landas kontinen telah dimulai sejak tahun 1972.

Batas landas kontinen antara Indonesia dan Vietnam terletak di Utara perairan Natuna, dan sudah selesai ditandatangani di Hanoi, Vietnam pada tanggal 26 Juni 2003 serta diratifikasi dengan UU RI No. 18 Tahun 2007 tanggal 15 Maret 2007.

Indonesia – Filipina

Indonesia dan Filipina memiliki batas maritim di Laut Sulawesi dan Selatan Mindanao, di mana kedua negara sudah hampir menyepakati secara teknis garis batas ZEE di Laut Sulawesi.

Hingga saat ini, kedua negara masih berunding mengenai daerah perbatasan di perairan Laut Sulawesi menyangkut permasalahan batas ZEE.

Baca juga: Tiga Batas Wilayah Indonesia

Indonesia – Papua Nugini

Pada batas maritim Indonesia dengan Papua Nugini, telah disepakati hubungan bilateral antar kedua negara tentang batas-batas wilayah.

Tidak hanya wilayah darat, melainkan juga wilayah laut.

Perjanjian garis-garis batas wilayah laut antara Indonesia dengan Papua Nugini telah ditandatangani di Jakarta pada tanggal 12 Februari 1973 dan diratifikasi melalui UU No. 6 Tahun 1973 pada tanggal 8 Desember 1973.

Indonesia – Palau

Pemerintah Republik Palau telah menerbitkan peta rencana batas fisheries zone dengan garis batasnya yang lebih mendekati wilayah Indonesia

Di mana penarikan zona perikanan tersebut akan tumpang tindih dengan klaim ZEE Indonesia.

Maka dari itu, hingga saat ini batas maritim antara Indonesia dengan Palau belum disepakati oleh kedua pihak dan masih perlu perundingan.

Baca juga: Manfaat Zona Ekonomi Eksklusif

Indonesia – Timor Leste

Daerah batas maritim yang ditetapkan terletak di sebelah Utara di antara Selat Ombai dan Selat Leti yang erat kaitannya dengan penetapan ALKI (Alur Laut Kepulauan Indonesia).

Wilayah laut teritorial antara Indonesia dan Timor Leste yang termasuk wilayah tumpang tindih, sehingga masih perlu perundingan dalam penetapannya.

Indonesia - Australia

Secara garis besar perjanjian batas maritim Indonesia - Australia dibagi menjadi menjadi tiga bagian yang meliputi batas ZEE dan batas landas kontinen Indonesia dari perairan selatan Pulau Jawa, termasuk perbatasan maritim di Pulau Ashmore dan Pulau Christmas.

Penentuan garis batas landas kontinen antara Indonesia dan Australia tahun 1972 di Laut Timor dan Laut Arafuru ditetapkan berdasarkan kriteria kedalaman laut dan kemampuan eksploitasi.

Perjanjian antara Indonesia – Australia tentang landas kontinen telah diratifikasi dengan Keppres Nomor 42 Tahun 1971 dan Keppres Nomor 66 Tahun 1972.

Baca juga: Pengertian Landas Kontinen, Prinsip dan Cara Penetapannya

Referensi:

  • Dwi Grace Rosalia Silalahi. 2023. Analisis Perkembangan Batas Laut Indonesia di Wilayah Perairan Indonesia, Menurut Hukum Laut Indonesia maupun Hukum Laut Internasional. Jurnal Hukum Indonesia: Vol. 2 No 2.
  • Thomas Sunaryo. 2019. Indonesia Sebagai Negara Kepulauan. Jurnal Kajian Stratejik Ketahanan Nasional, Vol. 2, No. 2.
  • Tommy Hendra Purwaka. 2015. Penelitian Ilmiah Batas Wilayah Laut Indonesia Berdasarkan Konvensi Hukum Laut PBB Tahun 1982. Masalah-masalah Hukum, Vol. 44, No. 3.

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi