Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Jenis Struktur Organisasi

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com/Arfianti Wijaya Wardhani
Ilustrasi 6 Jenis Struktur Organisasi
|
Editor: Serafica Gischa

KOMPAS.com – Struktur organisasi adalah sebuah garis hierarki atau bertingkat yang mendeskripsikan komponen-komponen penyusun organisasi, di mana setiap individu dalam lingkup organisasi tersebut mempunyai posisi dan fungsinya masing-masing.

Idealnya, setiap perusahaan mempunyai struktur organisasi supaya dapat berjalan dengan baik.

Apa saja jenis-jenis struktur organisasi?

Secara umum, terdapat enam jenis struktur organisasi pada perusahaan yang meliputi:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Struktur organisasi fungsional 

Struktur organisasi fungsional adalah jenis struktur organisasi yang paling umum dipakai oleh organisasi.

Dalam struktur organisasi fungsional, pembagian kerja dilakukan berdasarkan fungsi dari masing-masing manajemen, seperti manajemen sumber daya manusia, manajemen pemasaran, manajemen produksi, dan lain-lain.

Pengelompokkan suatu unit kerja dilakukan dengan memilah karyawan yang mempunyai kesamaan dalam kemampuan dan keterampilan.

Struktur organisasi fungsional sangat tepat untuk digunakan oleh perusahaan yang bergerak menghasilkan produk dan jasa layanan.

Kelebihan struktur organisasi fungsional adalah memudahkan tim manajerial ketika melaksanakan pengawasan dan evaluasi kinerja karyawan. Kelebihan lainnya yaitu dapat menekan biaya operasional organisasi.

Namun, kekurangan struktur organisasi fungsional adalah adanya kesulitan ketika berkomunikasi dengan unit kerja yang lain. Terdapat pula keterbatasan dalam pelatihan manajemen umum bagi karyawan.

Baca juga: 5 Bentuk Power dalam Organisasi

Struktur organisasi divisional

Struktur organisasi divisional adalah jenis struktur organisasi yang melakukan pengelompokan berdasarkan pada kesamaan produk, jasa, letak geografis, dan pasar.

Jenis struktur organisasi ini biasanya digunakan oleh perusahaan berskala menengah hingga besar karena biaya operasional lebih tinggi daripada struktur organisasi fungsional.

Kelebihan penerapan struktur organisasi divisional adalah perusahaan lebih mempunyai kemudahan dalam pengelolaan karena memecah divisi-divisi dalam perusahaan menjadi bagian yang lebih kecil.

Kelemahan struktur organisasi divisional ada pada alokasi sumber daya dan distribusi biaya yang harus ditanggung perusahaan.

Struktur organisasi lini

Dalam struktur organisasi lini, hubungan antara atasan dengan bawahan terjadi secara vertikal dan langsung.

Pimpinan tertinggi hingga karyawan dengan jabatan terendah dalam struktur organisasi dihubungkan dengan garis wewenang atau garis komando.

Hal itu yang menyebabkan jenis struktur organisasi lini lebih dikenal sebagai struktur organisasi militer.

Kelebihan struktur organisasi lini adalah kesatuan pimpinan ada pada satu orang. Sementara itu, kelemahan struktur organisasi lini adalah terdapat ketergantungan pada satu orang dalam struktur hierarkinya.

Baca juga: Organisasi: Pengertian, Tujuan, Cara Mencapai Tujuan, dan Tugas Pengurusnya

Struktur organisasi lini dan staf

Struktur organisasi lini dan staf adalah penggabungan antara beberapa kombinasi struktur organisasi lini dengan asas komando, namun tugas pimpinan dibantu oleh beberapa staf.

Setiap staf pada struktur organisasi ini mempunyai peran dalam memberikan saran, bantuan pikiran, masukan, ide-ide, gagasan baru, dan data-data informasi yang diperlukan oleh pimpinan.

Struktur organisasi lini dan staf sangat cocok untuk diterapkan pada usaha kecil karena diuntungkan dengan disiplin moral yang tinggi bagi karyawan sesuai dengan job description.

Akan tetapi, rasa solidaritas para karyawan masih kurang karena banyak dari mereka yang tidak mengenal satu sama lain.

Struktur organisasi matriks

Struktur organisasi matriks adalah jenis struktur organisasi yang merupakan penggabungan antara struktur organisasi fungsional dan struktur organisasi divisional dengan tujuan untuk saling melengkapi dan menutupi kekurangan yang ada pada kedua struktur tersebut.

Struktur organisasi matriks sangat cocok untuk diterapkan pada perusahaan berskala besar hingga tingkat multinasional karena kemampuannya dapat mencapai tingkat koordinasi yang diperlukan untuk memenuhi beragamnya tuntutan lingkungan bisnis.

Akan tetapi, struktur organisasi matriks juga memiliki kelemahan yaitu adanya tuntutan ganda yang dapat menimbulkan kebingungan.

Baca juga: Konflik dalam Organisasi: Pandangan dan Ciri-ciri

Struktur organisasi komite atau proyek

Dalam struktur organisasi komite, setiap tugas kepemimpinan dan tugas-tugas khusus lainnya harus dilaksanakan dan dipertanggungjawabkan secara kolektif oleh sekelompok pejabat yang berupa dewan atau komite.

Kelebihan jenis struktur organisasi ini adalah pelaksanaan pengambilan keputusan yang berlangsung dengan baik karena melalui musyawarah bersama antara pemegang saham dengan dewan.

Sementara itu, kelemahan struktur organisasi ini ada pada penghindaran tanggung jawab apabila terjadi masalah.

 

Referensi:

  • Nugraha, J. P., Elvira, L., Yunus, A. I., Bormasa, M. F., Sholihah, D. D., & Puspitasari, R. (2023). Manajemen Bisnis. PT Global Eksekutif Teknologi.
  • Setyawasih, R., Rustandi, Ningsih, dan teman-teman. (2023). Human Capital Management. Pradina Pustaka.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi