Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Akhirat atau Akherat, Mana Penulisan yang Benar?

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Vanya Karunia Mulia Putri
Akhirat atau akherat, mana penulisan yang benar? Penulisan yang benar menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah akhirat (memakai huruf i).
|
Editor: Vanya Karunia Mulia Putri

KOMPAS.com - "Kita harus rajin berbuat baik kepada sesama manusia atau makhluk hidup, agar bisa mendapat ganjaran baik di akherat.

Menurutmu, sudah benarkah penulisan kata akherat dalam kalimat di atas? Jika belum, bagaimana penulisan akherat yang benar?

Akhirat atau akherat

Menurut Eko Sugiarto dalam buku Kitab EYD Edisi V Terlengkap dan Terbaru (2023), kata akherat adalah bentuk tidak baku dari kata akhirat.

Hal ini selaras dengan hasil penelusuran kata akherat dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), yang merujuk pada kata akhirat.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dikutip dari KBBI, akhirat artinya alam setelah kehidupan di dunia; alam baka.

Baca juga: Aktif atau Aktip, Mana Penulisan yang Benar?

Dengan demikian, penulisan akherat yang benar adalah akhirat (menggunakan huruf i dan bukan e).

Selain akherat, bentuk tidak baku lainnya dari kata akhirat, yakni aherat dan ahirat (keduanya tidak menggunakan huruf k).

Kesalahan penulisan ini kemungkinan disebabkan oleh kesalahan interpetasi makna atau cara penulisannya.

Menjawab pertanyaan di atas, penulisan kata akherat dalam kalimat tersebut masih kurang benar atau tepat.

Adapun penulisannya yang benar adalah:

Baca juga: Apotek atau Apotik, Mana Penulisan yang Benar?

"Kita harus rajin berbuat baik kepada sesama manusia atau makhluk hidup, agar bisa mendapat ganjaran baik di akhirat."

Selain kata akhirat dan akherat, beberapa contoh kata baku dan tidak baku lainnya adalah:

Dalam bahasa Indonesia, kita bisa menggunakan kata baku untuk situasi formal, seperti pidato, acara resmi kenegaraan, dan lain-lain.

Sebaliknya, kita dapat memakai kata tidak baku dalam situasi non-formal, seperti percakapan sehari-hari atau diskusi tidak formal.

Dari penjelasan di atas, kita dapat menyimpulkan bahwa penulisan akherat yang benar bukanlah akherat, melainkan akhirat.

Baca juga: Mengkonsumsi atau Mengonsumsi, Mana Penulisan yang Benar?

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: KBBI Daring
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi