Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengapa Benzena Lebih Stabil daripada Alkena?

Baca di App
Lihat Foto
chem.libretexts.org
Resonansi ikatan rangkap pada benzena.
|
Editor: Silmi Nurul Utami

KOMPAS.com – Salah satu penyebab benzena lebih stabil dibandingkan alkena adalah …

  1. Resonansi pada ikatan rangkap
  2. Dislokasi atom hidrogen
  3. Tidak ada ujung rantai karbonnya
  4. Tidak ada atom karbon primernya
  5. Distribusi elektron yang tidak merata

Jawabannya adalah a. resonansi ikatan rangkap. Untuk lebih memahai mengapa benzena lebih stabil dari alkena, simaklah penjelasan di bawah ini!

Baca juga: Benzena: Pengertian, Penggunaan, dan Turunannya

Benzena dan alkena adalah dua jenis senyawa hidrokarbon yang memiliki ikatan rangkap dua. Namun, benzena lebih stabil daripada alkena.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resonansi ikatan rangkap

Benzena lebih stabil dari alkena karena memiliki resonansi ikatan rangkap.

Di mana ikatan rangkapnya berpindah-pindah karena elektron pi-nya yang tersebar di area lebih luas.

Dilansir dari The Science Hive, hal tersebut menyebabkan ikatan karbon-karbon pada benzena baik yang rangkap dan tunggal memiliki panjang yang sama.

Sehingga, benzena cenderung lebih stabil. Hal ini dibuktikan dengan sukarnya benzena mengalami reaksi adisi.

Baca juga: Mengapa Benzena Lebih Mudah Mengalami Substitusi daripada Adisi?

Memiliki aromatisitas

Alasan mengapa benzena lebih stabil dari alkena adalah benzena memiliki aromatisitas atau peningkatan stabilitas termodinamika.

Dilansir dari Lumen Learning, benzena memiliki kestabilan 36 kkal per mol yang luar biasa dari yang diperkirakan.

Aromatisitas yang dimiliki benzena dikarenakan orbital molekulnya.

Di mana benzena memiliki kulit valensi berisi satu set orbital yang terisi peuh dengan enam elektron.

Dilansir dari Chemistry LibreTexts, hal tersebut memberikan stabilitas pada benzena seperti halnya oktet kulit valensi yang terisi memberikan stabilitas pada gas inert.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi