Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pementasan Teater: Pengertian dan Sejarah

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com/ElizaNavianaDamayanti
Teater adalah segala adegan peran yang dipertunjukkan di depan orang banyak, seperti ketoprak, ludruk, wayang, sinten, sintren, dan sebagainya.
|
Editor: Serafica Gischa

KOMPAS.com – Teater adalah segala adegan peran yang dipertunjukkan di depan orang banyak, seperti ketoprak, ludruk, wayang, sinten, sintren, dan sebagainya.

Istilah teater selalu dikaitkan dengan kata drama. Apakah keduanya adalah dua hal yang sama?

Yuk, Kita simak penjelasannya!

Pengertian teater dan drama

Istilah teater berkaitan langsung dengan pertunjukan. Sedangkan drama berkaitan dengan peran atau naskah cerita yang akan dipentaskan.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadi, teater adalah visualisasi dari drama atau drama yang pentaskan diatas panggung dan dipentaskan dan disaksikan oleh penonton.

Sedangkan drama berarti bertindak atau berbuat yang menjelaskan tingkah laku kehidupan.

Baca juga: Ciri-ciri Teater Tradisional dan Jenisnya

Sejarah teater dunia

Sejarah teater dunia terbagi menjadi beberapa babak, yaitu:

Teater Yunani kuno (tahun 534 SM)

Terdapat tiga bentuk drama, sebagai berikut:

Teater zaman Renaissance di Inggris (tahun 1500-1700 M)

Setelah kejayan teater di zaman Yunani kuno meredup, lahir Kembali di zaman Renaissance. Di Inggris muncul dramawan-dramawan besar dan yang paling terkenal adalah Williams Shakespeare (1564-1616).

Beberapa karyanya diterjemahkan oleh Trisno Sumardjo, diantaranya Romeo & Juliet, Hamlet, Machbeth, Praha, dan lain-lain.

Teater zaman Renaissance di Prancis (Tahun 1500-1700 M)

Seniman Prancis memberi jiwa baru kepada gaya klasik kuno, yaitu gaya yang lebih halus, anggun, dan mewah. Di zaman ini muncul Moliere (1622-1673 M).

William Shakespeare, Moliere juga mengarang dan mementaskan karya-karya sendiri, sekaligus menjadi pemeran utama.

Beberapa karyanya sudah diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia, diantaranya Si Bakhil, Dokter Gadungan, Akal Bulus Scapin, dan lain-lain.

Baca juga: Manajemen Produksi Seni Teater Modern

Commedian Dell’arte di Italia

Commedian merupakan bentuk teater rakyar Italia abad ke-16, yang berkembang di luar lingkungan istana. Drama ini dipertunjukkan di lapangan kota dengan panggung-panggung yang sederhana.

Berdasarkan naskahnya, hanya berisikan garis besar plot saja. Pelaku-pelakunya mengenakan topeng, percakapan berlangsung dengan spontan dan tanpa persiapan, diselingi nyanyian dan tarian yang bersifat menyindir.

Teater rakyat tersebut memberi jalan ke arah timbulnya peran-peran pantomime tradisional seperti Haelequin, Columbine.

Referensi:

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi