KOMPAS.com - Protein adalah komponen utama dalam tubuh kita.
Dilansir dari buku “Ayo Nak, Makan Protein” Pentingnya Asupan Protein Harian Anak (2022) oleh Imam Alriadi, sebanyak 3/4 berat kering dari tubuh kita terbentuk dari protein.
Hampir semua metabolisme dalam tubuh kita diangkut oleh molekul protein.
Protein bisa didapatkan dari dua sumber, yaitu protein yang berasal dari hewan (protein hewani), dan protein yang berasal dari tumbuhan (protein nabati).
Baca juga: Soal UAS Biologi: Protein Nabati dan Protein Hewani
Dikutip dari buku Hidup Nikmat Diabetes Tamat (2023) oleh Hans Tandra, sumber protein hewani paling besar ada di:
- Daging sapi
- Daging babi
- Daging kambing
- Daging ayam
- Daging bebek
- Ikan/seafood
- Susu
- Keju
- Yogurt
Protein hewani mengandung protein yang lengkap, karena di dalamnya ada semua jenis asam amino esensial.
Sementara itu, untuk sumber protein nabati atau yang berasal dari tumbuh-tumbuhan, yakni:
- Kacang kedelai
- Tahu
- Tempe
Kacang-kacangan adalah protein tumbuh-tumbuhan (nabati) yang penting.
Biji-bijian seperti nasi atau makanan sehari-hari kita juga mengandung protein.
Baca juga: Keunggulan Ikan Sebagai Sumber Protein Hewani
Seputar protein hewani
Selain itu, protein hewani mempunyai nilai protein yang bernilai biologi tinggi yang sangat diperlukan untuk bertumbuh, pemeliharaan sel-sel tubuh, serta pergantian jaringan tubuh yang rusak.
Selain bernilai biologis tinggi, protein hewani juga mengandung zat besi yang baik.
Tidak mengonsumsi sumber protein hewani maka akan semakin berisiko terkena anemia gizi besi.
Itulah penjelasan mengenai contoh beberapa sumber protein hewani.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.