Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa Itu Title Bar pada Microsoft Office?

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Vanya Karunia Mulia Putri
Apa itu title bar pada Microsoft Office? Title bar adalah bilah atau baris judul yang menampilkan nama dokumen dan aplikasinya. Apa fungsi title bar?
|
Editor: Vanya Karunia Mulia Putri

KOMPAS.com - Saat mengakses Microsoft Office, seperti Microsoft Word, Microsoft Excel, atau Microsoft PowerPoint, kita akan menjumpai title bar.

Tahukah kamu apa itu title bar pada Microsoft Office?

Title bar Microsoft Office

Menurut Catur Hadi Purnomo dalam buku 117 Tip & Trik Microsoft Office 2007 (2008), title bar adalah bagian yang berisi nama file.

Title bar memuat informasi nama file atau dokumen yang sedang dibuka, kemudian diikuti nama aplikasinya, misal Microsoft Word.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Perbedaan Microsoft Word dan Power Point

Dikutip dari situs Microsoft Learn, title bar adalah bilah atau baris judul yang berada di bagian atas aplikasi.

Sebenarnya, title bar ini tidak hanya dijumpai pada aplikasi buatan Microsoft saja, ada banyak program aplikasi yang juga memakai title bar tersebut.

Jadi, apa itu title bar? Title bar adalah baris atau bilah judul dokumen (file) yang sedang dibuka dan dipakai pengguna.

Fungsi title bar

Pada dasarnya, fungsi title bar yang paling utama, yakni membantu pengguna mengidentifikasi aplikasi juga nama dokumen yang sedang dibukanya.

Selain itu, dilansir dari buku Migrant Workers Empowerment (2021) oleh Yutika Amelia dkk, fungsi title bar ialah memindahkan jendela aplikasi secara keseluruhan.

Baca juga: Daftar Toolbar dan Fungsinya pada Menu Insert di Microsoft Word

Ketika pengguna melakukan drag and drop dengan mouse pada title bar Microsoft Office, jendela aplikasinya bisa berpindah tempat sesuai keinginan.

Terakhir, fungsi title bar adalah membantu pengguna mengatur ukuran jendela aplikasi.

Bisa dilakukan dengan mengeklik dua kali title bar, dan otomatis ukuran jendela aplikasi tampil dalam ukuran penuh atau lebih kecil.

Jadi, fungsi title bar Microsoft Office, yaitu:

Baca juga: Letak dan Fungsi dari Menu Bar, Ribbon, Tools Menu, hingga Scroll Bar pada Excel

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi