KOMPAS.com - Bhinneka Tunggal Ika menjadi semboyan pemersatu bangsa Indonesia, di tengah perbedaan yang ada.
Sayangnya, tidak semua orang paham betul tentang konsep Bhinneka Tunggal Ika. Padahal, sudah sepatutnya, kita sebagai orang Indonesia memahaminya.
Tahukah kamu apa yang dimaksud dengan Bhinneka Tunggal Ika?
Maksud dari Bhinneka Tunggal Ika
Dikutip dari buku Indonesiaku Bhinneka Tunggal Ika (2022) oleh Isra Widya Ningsih, Bhinneka Tunggal Ika berarti meski berbeda-beda tetapi tetap satu.
Baca juga: 3 Manfaat Bhinneka Tunggal Ika
Semboyan pemersatu bangsa Indonesia ini bisa kita jumpai pada lambang negara Indonesia, yakni Burung Garuda Pancasila.
Pada hakikatnya, bangsa Indonesia, meski berbeda tetap satu kesatuan utuh. Karena itulah, perbedaan yang ada seharusnya bukan jadi pemisah, tetapi pemersatu.
Dilansir dari situs Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara, yang dimaksud Bhinneka Tunggal Ika adalah keberagaman yang bersatu.
Artinya, meski bangsa Indonesia terdiri dari ras, agama, suku, dan budaya yang berbeda, bangsa Indonesia tetap satu dan tidak bisa terpisahkan.
Baca juga: Makna Bhinneka Tunggal Ika dan Contohnya
Selain itu, maksud dari Bhinneka Tunggal Ika adalah kekayaan budaya serta keunikan.
Semboyan ini mencerminkan kekayaan bangsa Indonesia, yang mencakup tradisi, bahasa, kesenian, juga adat istiadat.
Dalam buku Mengenal Indonesia (2019) oleh Boli Sabon, melihat sejarahnya, kata Bhinneka Tunggal Ika, pertama kali digunakan oleh Mpu Tantular.
Kata bhinneka sendiri terdiri atas kata bhinna dan ika yang artinya berbeda-beda tetapi tetap satu. Sedangkan kata tunggal ika maknanya kesatuan.
Dari asal muasal katanya, kita bisa melihat bahwa apa yang dimaksud dengan Bhinneka Tunggal Ika adalah berbeda-beda tetapi tetap satu.
Baca juga: Pengertian Bhinneka Tunggal Ika dan Maknanya
Namun, jika kita melihatnya lebih jauh, sebenarnya yang dimaksud dengan Bhinneka Tunggal Ika adalah persatuan yang disatukan oleh keberagaman atau perbedaan.
Karena itu, sudah sepatutnya sebagai orang Indonesia, kita mengamalkan juga menerapkan semboyan Bhinneka Tunggal Ika dalam kehidupan kita sehari-hari.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.