Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengertian Bunga Tunggal, Rumus, dan Contoh Soalnya

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com/Retia Kartika Dewi
Salah satu jenis bunga dalam perekonomian, yaitu bunga tunggal.
|
Editor: Retia Kartika Dewi

KOMPAS.com - Saat kita menabung di bank, kita sudah tidak asing dengan istilah "bunga".

Salah satu jenis bunga dalam perekonomian, yaitu bunga tunggal.

Dilansir dari buku Hafalan Rumus Matematika (2018) oleh Aulia Diraswati, dijelaskan mengenai konsep bunga tunggal.

Konsep bunga tunggal

Perhitungan bunga tunggal digunakan pada permasalahan pinjaman ataupun investasi.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bunga tunggal berarti perhitungan bunga pinjaman atau investasi yang dibuat selalu sama per periode pinjaman ataupun investasi, di mana besarnya dihitung sekali dari besar investasi atau pinjaman awalnya.

Dikutip dari buku Matematika (2006) oleh Siti Rodiyah, bunga tunggal adalah bunga yang dikenakan pada modalnya saja, sedangkan bunganya tidak berbunga lagi.

Baca juga: Rumus Bunga Majemuk 

Rumus bunga tunggal

Formula untuk menghitung besaran investasi atau besar pengembalian pinjaman pada tahun ke-w (Mw), dengan besar investasi awal M dan besar persentase bunga p% per tahun adalah:

Mw = M (1+ w.p)

Contoh soal

Pak Cecep meminjam uang kepada Koperasi Media Makmur sebesar Rp 40.000.000. Besar persentase bunga pinjaman 5% per tahun dengan perhitungan bunga tunggal. Jika setelah n tahun Pak Cecep harus mengembalikan sebesar Rp 52.000.000, maka nilai n adalah ....

A. 2
B. 4
C. 6
D. 8
E. 12

Baca juga: Pengertian dan Jenis Perhitungan pada Bunga Majemuk

Jawab:

M = 40.000.000
Mw =  52.000.000
p = 5% per tahun = 0,05 per tahun

n(w) = ...?

Mw = M (1+w.p)
52.000.000 = 40.000.000 (1+w.0,05)
52.000.000 = 40.000.000 + 2.000.000w
12.000.000 = 2.000.000w

6 = w

Jadi, lamanya pak Cecep harus mengembalikan uang kepada Koperasi Media Makmur sebesar Rp 52.000.000 adalah 6 tahun.

Itulah penjelasan mengenai pengertian, rumus, beserta contoh soal dari bunga tunggal.

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi