Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

14 Prinsip Seni Rupa yang Perlu Diketahui

Baca di App
Lihat Foto
canva.com
ilustrasi seni rupa.
|
Editor: Retia Kartika Dewi

KOMPAS.com - Penyusunan dalam seni rupa biasa pula disebut komposisi atau tata rupa, yaitu pengaturan unsur-unsur rupa (visual) seperti garis, bentuk, warna, dan tekstur pada suatu ruang atau bidang.

Penyusunan atau pengomposisian dalam berkarya seni rupa dilakukan untuk mewujudkan karya yang unsur-unsurnya memiliki kesatuan harmonis.

Dilansir dari buku Pengetahuan Dasar Seni Rupa (2020) oleh Sofyan Salam, ada beberapa prinsip yang perlu diperhatikan dalam seni rupa.

Berikut pertanyaan mengenai prinsip seni rupa:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pertanyaan

Karya seni rupa dibuat berdasarkan kaidah dan prinsip seni rupa. Apa saja prinsip-prinsip seni rupa?

Jawab:

Dikutip dari buku Pendidikan Seni Rupa Estetik Sekolah Dasar (2020) oleh Arina Restian, dijelaskan ada 14 prinsip seni rupa, yaitu:

  1. Komposisi
  2. Pengulangan
  3. Selang-seling
  4. Rangkaian
  5. Gradasi
  6. Transisi
  7. Radiasi
  8. Irama/Ritme
  9. Kontras
  10. Penekanan/dominasi/emphasis
  11. Proporsi (ukuran)
  12. Keseimbangan/balance
  13. Harmoni
  14. Kesatuan/utility

Berikut rinciannya:

Komposisi dalam seni rupa berarti susunan. Susunan dari unsur-unsur seni rupa, seperti garis, bidang, warna, dan lainnya.

Prinsip paling sederhana yaitu menerapkan unsur-unsur lebih dari satu.

Menerapkan dua unsur atau lebih yang berbeda secara selang-seling bergantian.

Penerapan beberapa unsur secara bergantian dalam urutan yang khusus dan rangkaian yang teratur.

Rangkaian unit yang berdekatan, sama dalam segala hal kecuali perbedaan perubahan tingkatan, perubahan harus kontinu dan konsisten.

Perubahan yang halus dari satu kondisi ke kondisi yang lain, terjadi secara kontinu, tidak terpotong-potong dan tidak ada tingkatan.

Radiasi merupakan suatu perasaan gerakan yang memancar ke segala arah, memiliki titik pusat serta memiliki sifat kelihatan dan tidak kelihatan.

Irama/ritme merupakan perasaan gerakan dari organisasi unsur-unsur seni rupa. Irama/ritme memiliki gerakan pendek yang terkesan kalem dan gerakan panjang terkesan lebih menarik.

  • Kontras

Kontras memiliki arti suatu perasaan/perbedaan yang jelas yang memperlihatkan ketidaksamaan baik bentuk maupun warna.

  • Penekanan/dominasi/emphasis

Penekanan merupakan kreasi suatu titik pusat atau pusat perhatian (center of interest), yang dibatasi untuk difokuskan kepada satu hal dianggap penting dan menarik.

  • Proporsi (ukuran)

Proporsi hasil hubungan perbandingan jarak, ukuran, jumlah, tingkatan, dan bagian.

  • Keseimbangan/balance

Suatu perasaan akan adanya kesejajaran, kestabilan, ketenangan dari berat, ukuran, dan kepadatan dari suatu susunan.

  • Harmoni

Suatu kesepakatan dalam perasaan yang memiliki keserasian dalam bentuk maupun warna serta kombinasi dari suatu susunan yang berbeda dari berbagai unsur dan prinsip yang dikompromikan bekerja sama satu dengan lainnya.

  • Kesatuan/utility

Merupakan perasaan yang lengkap secara keseluruhan, penyatuan yang total yang memiliki kualitas hubungan yang logis dan selesai.

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi