KOMPAS.com - Doa-doa Nabi Yusuf yang bisa diamalkan umat Islam, dapat disimak dalam artikel berikut.
Nabi Yusuf merupakan satu di antara 25 nabi dan rasul yang wajib diketahui oleh umat Islam.
Lahir di Mesopotania, Nabi Yusuf terkenal dengan kisahnya yang dibuang ke dalam sumur oleh saudara-saudaranya.
Kisah itu termaktub dalam Surat Yusuf dan banyak diceritakan di bangku sekolah.
Tak hanya dibuang ke dalam sumur, Nabi Yusuf juga kerap menghadapi cobaan-cobaan berat semasa hidupnya.
Namun, ia melaluinya dengan kesabaran dan ketakwaan kepada Allah SWT.
Baca juga: Doa Nabi Yunus Saat Menghadapi Kesulitan
Doa-doa Nabi Yusuf
Berikut doa-doa Nabi Yusuf yang bisa diamalkan, dikutip dari laman Badan Amal Zakat Nasional (Baznas) Provinsi Jawa Barat:
Doa agar memiliki akhlak muliaMeski menjadi seorang kekasih-Nya, Nabi Yusuf tetap selalu berdoa kepada Allah agar selalu berperilaku baik.
Doa ini juga biasanya dikenal sebagai doa ketika bercermin.
Allahumma kamaa hassanta khalqii fahassin khuluqii.
"Ya Allah, sebagaimana Engkau indahkan rupaku, indahkanlah juga akhalakku."
Doa agar meninggal dalam keadaan IslamTawaffanii musliman wa alhiqnii bis shaalihiin.
"Wafatkanlah aku dalam keadaan Islam dan gabungkanlah aku dengan orang-orang yang saleh."
Baca juga: Doa Nabi Ayub untuk Memohon Kesembuhan
Doa terhindar dari maksiatMa'aadzallah, innahu rabbii ahsana matswaaya, innahu laa yuflihuzh zhallimiin.
"Aku berlindung kepada Allah, sungguh Tuhanku telah memperlakukanku dengan baik. Sesungguhnya orang-orang yang zalim tiada akan beruntung."
Dalam kisahnya, Nabi Yusuf pernah diuji oleh Allah dengan kehadiran seorang istri raja bernama Zulaikha yang menggodanya.
Namun, Nabi Yusuf menolak rayuan itu dengan meminta perlundangan kepada Allah.
Berikut doa Nabi Yusuf agar terhindar dari nafsu:
Rabbis sijnu ahabbu ilayya mimmaa yad'uunanii ilaih wa illaa tashrif 'annii kaidahunna ashbu ilaihinna wa akun minal jaahiliin.
"Wahai Tuhanku, penjara lebih aku sukai daripada memenuhi ajakan mereka kepadaku. Jika tidak Engkau hindarkan dari padaku tipu daya mereka, tentu aku akan cenderung untuk (memenuhi keinginan mereka) dan tentulah aku termasuk orang-orang yang bodoh."
Itulah doa-doa Nabi Yusuf yang bisa diamalkan oleh Umat Islam. Semoga bermanfaat!
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.