Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

35 Ucapan Selamat Hari Raya Galungan dan Kuningan 2025: Penuh Doa dan Harapan

Baca di App
Lihat Foto
canva.com
Hari Raya Galungan dan Kuningan.
|
Editor: Mufit Apriliani

Kompas.com - Hari Raya Galungan dan Kuningan adalah momen sakral bagi umat Hindu di Bali.

Perayaan ini dilaksanakan dengan penuh khidmat sebagai simbol kemenangan dharma melawan adharma atau kejahatan.

Selain melaksanakan ritual keagamaan, berbagi ucapan selamat menjadi hal penting yang dilaksanakan.

Beberapa ucapan Galungan dan Kuningan disampaikan dalam Bahasa Bali, seperti, “Rahajeng Rahina Galungan” atau “Rahajeng Rahina Kuningan”.

Baca juga: Kerajaan Bercorak Hindu Tertua di Indonesia, Ada di Mana?

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lalu, apa arti Rahajeng Rahina Galungan tersebut?

Mengutip Buku Kamus Bahasa Bali: Bali-Indonesia, Indonesia-Bali (1986) karya Anandakusuma (Sri Reshi), kata “Rahajeng” artinya selamat, sedangkan “Rahina” bisa berarti siang atau hari, dan Galungan adalah nama hari raya.

Jadi arti Rahajeng Rahina Galungan yaitu selamat Hari Raya Galungan. Kata rahajeng rahina juga bisa diucapkan pada hari-hari besar keagamaan Hindu lainnya, seperti Kuningan, Nyepi, hingga Saraswati.

Baca juga: Mengenal Sistem Kasta dalam Hindu

Ucapan Hari Raya Galungan dan Kuningan 2025 dalam Bahasa Bali

Berikut contoh ucapan Hari Raya Galungan dan Kuningan 2025 yang penuh doa dan harapan serta dapat dikirimkan kepada keluarga, sahabat, maupun rekan kantor dalam Bahasa Bali:

Baca juga: Perkembangan Agama Hindu-Buddha di Nusantara

Ucapan selamat Hari Raya Galungan dan Kuningan 2025 dalam Bahasa Indonesia

Inilah contoh ucapan Hari Raya Galungan dan Kuningan 2025 dalam Bahasa Indonesia dan bisa dikirimkan via media sosial, pesan singkat, atau kartu ucapan:

Baca juga: Pengaruh Hindu–Buddha terhadap Kebudayaan Masyarakat Indonesia

Contoh ucapan Hari Raya Galungan dan Kuningan 2025 dalam Bahasa Inggris

Berikut kumpulan ucapan Hari Raya Galungan dan Kuningan 2025 dalam Bahasa Inggris untuk dikirimkan kepada orang-orang terdekat:

Baca juga: 7 Unsur yang Memengaruhi Percampuran Kebudayaan Hindu-Buddha di Indonesia

Apa itu Hari Raya Galungan dan Kuningan?

Melansir Buku Mengenal Agama Manusia (2021) karya Jonar Situmorang, Galungan adalah Hari Raya umat Hindu yang merupakan peringatan terciptanya jagat raya beserta segala isinya oleh Sang Hyang Widhi.

Galungan adalah tahun baru menurut kalender Jawa-Bali yang dirayakan pada hari Boda Kliwon atau Rabu Kliwon.

Saat Hari Raya Galungan, umat Hindu memasang penjor, sebuah hiasan yang dibuat dari daun kelapa yang diletakkan di pinggir-pinggir jalan disertai lamak yang digantungkan pada bambu-bambu.

Baca juga: Contoh Peninggalan Sejarah Bercorak Hindu di Indonesia

Umumnya, saat hari raya ini setiap orang berpakaian baru, dan banyak wanita yang membawa sesajen. Umat Hindu juga akan mengunjungi pura desa, lalu mendatangi pesta yang diadakan.

Sedangkan Hari Raya Kuningan memperingati turunnya Sang Hyang Widhi ke dunia diiringi oleh para Dewa dan diperingati 10 hari setelah Galungan.

Pada tahun 2025 ini, Hari Raya Galungan dilaksanakan dua kali dalam setahun yaitu pada 23 April dan 19 November 2025. Kemudian Kuningan pada 3 Mei dan 29 November 2025.

Baca juga: Pengaruh Hindu-Buddha dalam Bidang Kesenian

Menurut Surat Edaran Gubernur Bali Nomor 16 Tahun 2024 tentang Hari Libur Nasional, Cuti Bersama, dan Dispensasi Hari Raya Suci Hindu di Bali Tahun 2025, baik perayaan Hari Raya Galungan maupun Kuningan telah ditetapkan sebagai hari libur di Provinsi Bali.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: SE Libur Bali 2025
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi