KOMPAS.com -PlayStation 5 (PS5) yang dirilis Sony pada 2020 lalu, ternyata memiliki sejumlah settings atau pengaturan rahasia. Pengaturan ini mungkin belum diketahui oleh banyak pengguna.
Pengaturan tersembunyi tersebut bisa digunakan untuk menambah pengalaman selama memainkan PS5.
Beberapa di antaranya seperti pengaturan untuk mengaktifkan PS5 melalui smartphone, menggunakan perintah suara untuk menjalankan game, dll.
Nah, berikut ini adalah beberapa pengaturan tersembunyi di PS5, yang bisa digunakan untuk meningkatkan pengalaman bermain, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Digital Trends, Kamis (14/7/2022).
Cara mengatur input tombol di controller DualSense.(Digital Trends)
Sony menyediakan opsi yang memungkinkan pengguna untuk dapat mengatur input tombol yang terdapat pada controller DualSense. Dengan pengaturan ini pengguna bisa menentukan tombol-tombol sesuai dengan letak dan fungsi yang dinginkan.
Galaxy Watch 5 Muncul di Situs Resmi Samsung, Ada Versi "Pro"https://tekno.kompas.com/read/2022/07/13/12300007/galaxy-watch-5-muncul-di-situs-resmi-samsung-ada-versi-pro-https://asset.kompas.com/crops/Dt1v3GAnD2DspOYjOyILinbWCWg=/22x0:768x497/195x98/data/photo/2019/08/06/5d48d124e97b2.jpg