Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jam Buka dan Harga Tiket Masuk Gunung Gandul Hilltop Wonogiri

Kompas.com - 18/07/2022, 09:02 WIB
Anggara Wikan Prasetya

Penulis

KOMPAS.comGunung Gandul Hilltop merupakan wisata baru yang lokasinya dekat dengan Kota Wonogiri.

Sesuai namanya, tempat wisata ini berada di salah satu ikon Kabupaten Wonogiri, yakni Gunung Gandul.

Hamparan perbukitan yang memanjang tersebut berada tepat di sisi barat Kota Wonogiri.

Menurut pengelola wisata Gunung Gandul Hilltop bernama Arif, tempat wisata ini baru buka usai Lebaran 2022.

Baca juga: Gunung Gandul Hilltop, Wisata Baru Dekat Kota Wonogiri

Pengunjung bisa menyaksikan keindahan sunset atau matahari terbenam dari spot panorama Gunung Gandul Hilltop.

Pilih idol K-Pop/aktor K-Drama favoritmu & dapatkan Samsung Galaxy Fit3!
Kompas.id
Pilih idol K-Pop/aktor K-Drama favoritmu & dapatkan Samsung Galaxy Fit3!

Ada pula spot foto berbentuk lingkaran dan bulan sabit. Keduanya bisa menyala pada malam hari.

Usai matahari tenggelam di ufuk barat, gemerlap cahaya lampu Kecamatan Selogiri pun menghiasi panorama malam.

Harga tiket masuk dan jam buka Gunung Gandul Hilltop

Kompas.com sempat berkunjung langsung ke Gunung Gandul Hilltop pada Rabu (13/7/2022) sore.

Saat itu, harga tiket yang harus dibayar wisatawan untuk masuk Gunung Gandul Hilltop sangat terjangkau.

Baca juga: Rute ke Gunung Gandul Hilltop, Cuma 10 Menit dari Pusat Kota

Kompas.com hanya perlu membayar Rp 5.000 untuk tiket masuk dan Rp 2.000 untuk parkir sepeda motor.

Untuk spot foto, tidak ada biaya tambahan yang perlu dibayar wisatawan. Semua bisa berfoto secara gratis.

Jika ingin berkunjung ke Gunung Gandul Hilltop, maka wisatawan sebaiknya datang saat jam buka.

“Kalau hari biasa kita buka habis subuh sampai 21.00 WIB. Setelah 21.00 WIB kita tidak kasih tiket masuk,” kata Arif kepada Kompas.com, Senin (18/7/2022).

Ia melanjutkan, jam buka berubah saat akhir pekan atau malam Minggu. Jam bukanya bisa sampai pukul 24.00 WIB, terlebih jika ada yang camping.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Terkini Lainnya
Aquabike Championship 2025 Digelar di Jepara, Diikuti 30 Rider
Aquabike Championship 2025 Digelar di Jepara, Diikuti 30 Rider
Travel News
Festival Bunga Bandungan Digelar Hari Ini, Ada Kirab 25 Mobil Hias
Festival Bunga Bandungan Digelar Hari Ini, Ada Kirab 25 Mobil Hias
Travel News
Turis AS Hipotermia di Gunung Fuji, Cuma Pakai Sandal saat Mendaki
Turis AS Hipotermia di Gunung Fuji, Cuma Pakai Sandal saat Mendaki
Travel News
Pendakian Gunung Fuji di Jepang Buka Lagi, Tarif Naik 2 Kali Lipat
Pendakian Gunung Fuji di Jepang Buka Lagi, Tarif Naik 2 Kali Lipat
Travel News
Citadines Connect Airport, Hotel Dekat Bandara Soekarno-Hatta dengan Kenyamanan Modern
Citadines Connect Airport, Hotel Dekat Bandara Soekarno-Hatta dengan Kenyamanan Modern
Hotel Story
Liburan ke Banyuwangi, Jajal Island Hopping Naik Yacht Mewah
Liburan ke Banyuwangi, Jajal Island Hopping Naik Yacht Mewah
Travel Ideas
Curug Sewu, Indahnya Air Terjun Tertinggi Jawa Tengah dengan Pelangi
Curug Sewu, Indahnya Air Terjun Tertinggi Jawa Tengah dengan Pelangi
Travel Ideas
Indonesia Masih Kekurangan Layanan Penerbangan, Butuh Maskapai Baru
Indonesia Masih Kekurangan Layanan Penerbangan, Butuh Maskapai Baru
Travel News
Peran Anak Penari 'Aura Farming' yang Bikin Pacu Jalur Mendunia
Peran Anak Penari "Aura Farming" yang Bikin Pacu Jalur Mendunia
Travelpedia
Suhu di Bromo Capai 5 Derajat Celcius, Pengunjung Diimbau Pakai Jaket Tebal
Suhu di Bromo Capai 5 Derajat Celcius, Pengunjung Diimbau Pakai Jaket Tebal
Travel News
Diskon Tiket 30 Persen Masih Tersedia, Ini Daftar Kereta Api yang Masih Bisa Dibeli
Diskon Tiket 30 Persen Masih Tersedia, Ini Daftar Kereta Api yang Masih Bisa Dibeli
Travel News
Bandara Ini Punya Desain Terindah di Dunia, Seperti Apa Bentuknya?
Bandara Ini Punya Desain Terindah di Dunia, Seperti Apa Bentuknya?
Travel News
Sejarah Pacu Jalur, Sejak Abad ke-17 hingga Jadi Ikon Budaya Kuantan Singingi
Sejarah Pacu Jalur, Sejak Abad ke-17 hingga Jadi Ikon Budaya Kuantan Singingi
Travelpedia
MRT Jakarta Rencanakan Perpanjang Jalur ke Tangsel Tanpa Dana APBD
MRT Jakarta Rencanakan Perpanjang Jalur ke Tangsel Tanpa Dana APBD
Travel News
Proyek Kota Futuristik Akon 'Wakanda' di Senegal Resmi Dibatalkan
Proyek Kota Futuristik Akon "Wakanda" di Senegal Resmi Dibatalkan
Travel News
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau