Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jangan Pakai Earphone Saat Akan Naik Pesawat, Ini Alasannya

Kompas.com - 02/11/2023, 17:36 WIB
Ni Nyoman Wira Widyanti

Penulis

Sumber Insider

KOMPAS.com - Apa yang biasanya kamu lakukan saat menunggu giliran naik pesawat? 

Menurut seorang awak kabin bernama CiCi, ia sering melihat pelaku perjalanan yang mendengarkan musik dengan volume keras lewat earphone mereka atau menonton video melalui ponsel mereka. 

Baca juga:

Perilaku tersebut, lanjutnya, bisa menyebabkan cedera, membuat gusar pelaku perjalanan lain, dan memperlambat keberangkatan pesawat.

"Jika Anda bermain ponsel atau mendengarkan musik, Anda tidak bisa berkomunikasi dengan orang-orang di sekitar Anda. Saya lihat di situlah masalah besarnya," tutur CiCi, dikutip dari Insider, Senin (30/10/2023).

Harus tetap fokus dan sadar akan kondisi sekitar

Ia menyampaikan bahwa pelaku perjalanan harus tetap fokus dan sadar akan kondisi sekitar. 

Menurutnya, tidak sedikit pelaku perjalanan yang bersinggungan dengan pelaku perjalanan lain, pelaku perjalanan yang tasnya menabrak pelaku perjalanan lain, atau pelaku perjalanan yang mengayunkan botol minum mereka sehingga membentur kepala pelaku perjalanan lain.

Kejadian yang tidak disengaja itu, tuturnya, bisa menyebabkan cedera atau membuat pelaku perjalanan lain naik pitam.

Baca juga: Hindari Mengunyah Permen Karet di Pesawat, Ini Alasannya 

Adapun pertengkaran dengan sesama pelaku perjalanan termasuk salah satu hal buruk yang dilakukan penumpang saat di pesawat, dilaporkan oleh Kompas.com, Jumat (13/12/2019).

Selain itu, pelaku perjalanan yang tidak fokus bisa menimbulkan antrean panjang karena mereka tidak sadar bahwa sudah giliran mereka untuk meletakkan tas di kompartemen kabin pesawat, atau sudah waktunya mereka untuk mencari tempat duduk.

Baca juga:

CiCi pun mengimbau pelaku perjalanan untuk melepas earphone mereka atau meletakkan ponsel mereka ketika akan menaiki pesawat. 

Hal itu, tambahnya, bisa membuat proses keberangkatan lebih cepat dan membuat suasana di dalam kebin lebih positif.

Baca juga: 15 Hal yang Bikin Naik Pesawat Tidak Nyaman

Memakai earphone juga tidak dianjurkan ketika awak kabin tengah mendemonstrasikan instruksi keselamatan di dalam kabin.

Dilansir dari Kompas.com, Senin (25/9/2023), pelaku perjalanan bisa memakai earphone jika instruksi keselamatan sudah selesai diinformasikan.

Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com. Download sekarang

Berikan Opinimu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Terkini Lainnya
Wisata Malam Ragunan, Satwa Apa Saja yang Bisa Dilihat?
Wisata Malam Ragunan, Satwa Apa Saja yang Bisa Dilihat?
Travelpedia
Cara Beli Tiket Wisata Malam Ragunan, Harganya Mulai Rp 3.000
Cara Beli Tiket Wisata Malam Ragunan, Harganya Mulai Rp 3.000
Travel News
Masuk Musim Hujan, Dispar Gunungkidul Minta Pengelola Wisata Ganti Infrastruktur yang Rusak
Masuk Musim Hujan, Dispar Gunungkidul Minta Pengelola Wisata Ganti Infrastruktur yang Rusak
Travel News
Diskon 20 Persen Tiket Kereta untuk Penumpang Disabilitas, Ini Syaratnya
Diskon 20 Persen Tiket Kereta untuk Penumpang Disabilitas, Ini Syaratnya
Travel News
Jadwal Acara di GBK 10-12 Oktober 2025, Kapan Pertandingan Indonesia vs India?
Jadwal Acara di GBK 10-12 Oktober 2025, Kapan Pertandingan Indonesia vs India?
Travel News
Restoran di Tokyo Banjir Bintang, Michelin Guide 2026 Ungkap Daftar Terbaru
Restoran di Tokyo Banjir Bintang, Michelin Guide 2026 Ungkap Daftar Terbaru
Travel News
TransNusa Buka Rute Manado-Shenzhen, Tiket Mulai Rp 3,4 Jutaan
TransNusa Buka Rute Manado-Shenzhen, Tiket Mulai Rp 3,4 Jutaan
Travel News
Kenapa Tidak Ada Jam Dinding di Kamar Hotel? Ini Penjelasannya!
Kenapa Tidak Ada Jam Dinding di Kamar Hotel? Ini Penjelasannya!
Hotel Story
Wonderful Indonesia Tourism Fair 2025 Hadir di NICE PIK 2
Wonderful Indonesia Tourism Fair 2025 Hadir di NICE PIK 2
Travel News
Wisata Malam Ragunan Tiap Sabtu: Harga Tiket dan Sewa Mobil Listrik
Wisata Malam Ragunan Tiap Sabtu: Harga Tiket dan Sewa Mobil Listrik
Travel News
Ragunan Buka Wisata Malam Tiap Sabtu, Catat Jamnya!
Ragunan Buka Wisata Malam Tiap Sabtu, Catat Jamnya!
Travel News
Diskon Tiket Damri dari Jogja Oktober 2025, Catat Rutenya
Diskon Tiket Damri dari Jogja Oktober 2025, Catat Rutenya
Travel News
Maskapai Ini Tak Lagi Gunakan Alat Ukur Tas Kabin, Naik Pesawat Jadi Lebih Cepat!
Maskapai Ini Tak Lagi Gunakan Alat Ukur Tas Kabin, Naik Pesawat Jadi Lebih Cepat!
Travel News
200.000 Turis Indonesia ke Sarawak Sepanjang 2025, Apa yang Dicari?
200.000 Turis Indonesia ke Sarawak Sepanjang 2025, Apa yang Dicari?
Travelpedia
Kapan Waktu Terbaik Liburan ke Sarawak?
Kapan Waktu Terbaik Liburan ke Sarawak?
Travelpedia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau