Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Yasonna, Ganjar, Tito dan Luhut Main Film Bareng di Sang Prawira

Baca di App
Lihat Foto
http://www.tobasamosirkab.go.id/
Syuting Sang Prawira
|
Editor: Resa Eka Ayu Sartika

KOMPAS.com – Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Yasonna Laoly, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Menko Maritim Luhut Pandjaitan serta Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian bermain film bersama dalam film Sang Prawira.

Hal tersebut terlihat dari trailer film yang di-upload oleh Fans Page Facebook Yasonna Laoly, serta chanel Youtube Humas Jateng.

Kepala Bagian Penerangan Umum (Kabag Penum) Divisi Humas Polri, Asep Adi Saputra juga menkonfirmasi hal tersebut.

"Benar, beliau turut berperan di film tersebut," ujar Asep saat dihubungi Kompas.com  Senin (18/11/2019).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Asep juga menyebut, nantinya Film Sang Prawira Gala Premier akan dilaksanakan pada tanggal 23 November 2019 dan tayang perdana tanggal 28 November 2019.

Baca juga: Yasonna Sebut Omnibus Law Akan Dibahas dengan DPR Januari 2020

Sementara itu, Kompas.com  juga menghubungi Ganjar Pranowo untuk meminta kesannya bermain dalam Film Sang Prawira.

"Asik aja. Pengalaman baru," ujar Ganjar singkat saat dihubungi Kompas.com, Minggu (17/8/2019).

Film Sang Prawira merupakan filn yang disutradarai oleh Ponti Gea.

Melansir dari Antaranews, film tersebut rencananya berdurasi 100 menit dan bercerita tentang perjaanan seorang anak desa di pinggiran Danau Toba yang kemudian bercita-cita menjadi polisi.

"Kami melibatkan Bapak Gubernur Jateng karena kami ingin menunjukkan kerja sama yang kuat antara kepolisian dengan pemerintah," ujar Pontie.

Selain itu, Pontie juga melibatkan Bripka Herman Adi Basuki, operator PLD Sub Bagian Humas Polres Purworejo.

Film tersebut kebanyakan diperankan oleh personel Kepolisian Daerah Sumatera Utara dengan bintang utama Anggika Bosterli.

Sang Prawira menampilkan profesionalisme polisi dalam menjalankan tugasnya.

Selain itu film ini menyuguhkan kultur destinasi wisata lokal.

Pengambilan gambar dilakukan di 130 titik yang tersebar di daerah seperti Karo, Simalungun, Tobasa, Humbahas Tanjung Balai, Sibolga, Nias, Medan, Semarang (Akpol) dan Jakarta (Mabes Polri).

“Momen ini sangat penting dan dapat menguntungkan Kabupaten Toba Samosir, sebagai bentuk promosi obyek wisata di kabupaten ini, khususnya Pasput Parparean, Kecamatan Porsea, agar dikenal di dalam negeri dan mancanegara.” terang Kapolres Tobasa, AKBP Agus Waluyo SIK melansir dari situs resmi Kabupaten Toba Samosir.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi