Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[HOAKS] Informasi Ledakan di Laut China Selatan Sebabkan Radiasi Nuklir

Baca di App
Lihat Foto
Shutterstock
Ilustrasi hoaks, hoax
|
Editor: Inggried Dwi Wedhaswary

KOMPAS.com - Sebuah informasi menyebutkan telah terjadi ledakan yang diindikasi menyebabkan paparan radiasi nuklir di Laut China Selatan.

Melalui keterangan tertulis bersama, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) dan Badan Pengawas Tenaga Nuklir (Bapeten) menyatakan, informasi tersebut dimuat salah satu pemberitaan media online.

Disebutkan bahwa terjadi ledakan di kedalaman 50 meter di bawah permukaan Laut China Selatan.

Setelah melakukan pemantauan BMKG dan Bapeten menyatakan tidak menemukan adanya ledakan di Laut China Selatan yang diperkirakan terjadi pada Kamis (21/11/2019).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Berita adanya paparan radiasi Nuklir di Laut Cina Selatan tidak terbukti," demikian bunyi pernyataan BMKG dan Bapeten.

Klarifikasi mengenai hal ini disampaikan melalui keterangan tertulis dan diunggah oleh akun media sosial sejumlah kementerian, di antaranya Facebook Kementerian Hukum dan HAM RI.

Konfirmasi Kompas.com

Untuk memastikan lebih jauh informasi ini, Kompas.com menghubungi Kepala Sub Bagian Humas BMKG Dwi Rini Endra Sari.

Rini mengungkapkan, informasi terjadinya ledakan yang menyebabkan paparan radiasi nuklir adalah tidak benar.

"Jadi, isu yang terkait ledakan nuklir di Laut China Selatan itu memang hoaks, tidak benar," ujar Rini saat dihubungi Kompas.com pada Sabtu (23/11/2019).

Ia mengatakan, BMKG telah melakukan upaya untuk mengecek informasi tersebut.

Berdasarkan pantauan dari jaringan stasiun monitoring gempa bumi yang masuk dalam sistem prosessing di BMKG dan hasil analisis rekaman seismik di dua lokasi yang diperkirakan dekat dengan Laut Chin Selatan, yakni Vietnam dan Taiwan, BMKG tidak mendeteksi adanya ledakan nuklir yang terjadi.

"Adanya anomali sinyal seismik yang menunjukkan akibat dari ledakan nuklir, yang diperkirakan ledakan itu akan terjadi pada tanggal 20 November 2019 pukul 18.22 waktu Eastern US atau diperkirakan pada 21 November 2019 pukul 06.22 WIB," ujar Rini.

"Jadi, berdasarkan proses itu yang ada di Taiwan dan Vietnam tidak terdeteksi anomali sinyal elektrik," lanjut dia.

Selain itu, Bapeten juga melakukan pengukuran radioaktiv lingkungan menggunakan monitor radiasi lingkungan atau sensor Radiological Data Monitoring System (RTMS) yang telah terpasang di enam lokasi stasiun CTBTO.

Lokasi tersebut di beberapa stasiun BMKG antara lain, di Deli Serdang; Lembang Bandung; Kappang Sulawesi Selatan; Kupang NTT; Sorong Papua Barat, dan Jayapura, Papua.

Rini juga mengungkapkan, dari pantauan sensor yang terpasang di stasiun BMKG di Tanjung Pinang, Kalimantan, dan Gorontalo, menunjukkan hasil serupa.

"Berdasarkan sensor yang terpasang di stasiun BMKG tersebut tidak terdeteksi adanya tingkat radiasi, jadi tidak benar juga," ujar Rini.

Adapun proses pantauan sensor RDMS ini dapat mendeteksi tingkat radiasi yang signifikan hingga tingkat radiasi alamiah yang terjadi di suatu daerah.

Selain itu, lokasi antara Laut China Selatan dengan Indonesia tergolong jauh.

Oleh karena itu, Rini mengimbau masyarakat untuk waspada terhadap informasi yang tidak benar yang beredar luas,

"Jadi, masyarakat diwaspadai tidak perlu panik, terpancing isu atau termakan hoaks," ujar Rini.

Ia berharap agar klarifikasi BMKG dan Bapeten ini diakses masyarakat sehingga mengetahui informasi yang sebenarnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi