Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Catat Tanggalnya, Mataram Agendakan Simulasi CAT CPNS 2019

Baca di App
Lihat Foto
Twitter/@kanreg10bkn
Poster tentang simulasi CAT yang akan digelar oleh UPT BKN Mataram.
|
Editor: Sari Hardiyanto

KOMPAS.com - Unit Pelaksana Teknis (UPT) BKN Mataram akan menggelar simulasi tes CPNS 2019 berbasis Computer Assisted Test (CAT).

Informasi mengenai simulasi CAT CPNS 2019 ini diunggah akun Twitter @bkngoid.

"Hai #SobatBKN, buat kalian yang bedomisili di Mataram dan sekitarnya, UPT Mataram ngadain simulasi tes #CATBKN nich,
Catat tanggalnya terbatas untuk 600 peserta & GRATISS
Untuk pendaftaran bisa klik http://bit.ly/simulasiBKN
Konfirmasi peserta akan dikirimkan via email".

Saat dikonfirmasi terkait simulasi CAT gratis itu, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Biro Humas BKN Paryono mengatakan simulasi CAT tersebut akan dilaksanakan pada 16-19 Desember 2019.

Pelaksanaan simulasi CAT tersebut, nantinya akan diselenggarakan di kantor UPT Mataram tepatnya di Jalan Sandat No. 4 Mataram.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Kuota pendaftaran terbatas hanya 600 peserta," kata Paryono saat dihubungi Kompas.com, Selasa (10/12/2019).

Untuk waktunya, akan dimulai pada pukul 09.00 WITA.

Baca juga: Simak, Seleksi Administrasi Pengadaan CPNS ANRI 2019 Sudah Diumumkan

Daftar Online

Ia menambahkan, mekanisme pendaftaran simulasi CAT tersebut adalah dengan mendaftar online melalui laman bit.ly/simulasiBKN.

Setelah selesai melakukan pendaftaran, konfirmasi peserta akan dikirimkan melalui email.

"Ini tidak memakai berkas. Hanya cukup daftar online saja," jelasnya.

Lebih lanjut, tujuan pelaksanaan simulasi CAT ini adalah untuk mengenalkan dan mensosialisasikan sistem CAT.

Dengan demikian, ia berharap agar masyarakat yang ingin mengikuti tes, terbiasa dengan penggunaan metode CAT dalam tes CPNS 2019 nanti.

"Nanti, akan menggunakan simulasi dengan 100 soal dan akan diberi waktu selama 90 menit. Mirip ujian sesungguhnya," katanya lagi.

Dalam pelaksaan simulasi CAT tersebut, terdapat soal-soal di antaranya Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), Tes Intelegensia Umum (TIU), dan Tes Karakteristik Pribadi (TKP).

Pada tiga hari pelaksanaan simulasi CAT, per-hari hanya akan diikuti sebanyak 150 orang.

 Baca juga: Ada Simulasi CAT di Jakarta untuk Persiapan CPNS 2019, Tertarik?

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi