Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

24 Jam di Australia: Hujan Es, Badai Pasir, dan Dua Orang Disambar Petir

Baca di App
Lihat Foto
Shutterstock
Ilustrasi cuaca ekstrem
|
Editor: Rizal Setyo Nugroho

KOMPAS.com – Cuaca ekstrem melanda Australia selama 24 jam terakhir.

Mulai dari hujan es hingga badai debu yang bergerak cepat menjadikan menghalangi matahari di barat New South Wales.

Di wilayah Melbourne, dan Victoria Selatan, badai dan hujan es muncul pada Minggu sore.

Hujan es berukuran sebesar bola golf tersebut turun di tengah badai ganas yang membawa angin dan hujan deras.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dilansir dari ABC, badai tersebut diperingatkan oleh Badan Meteorologi setempat sebagai “periode dua hari terbasah dalam berbulan-bulan”.

Kondisi itu membuat pihak berwenang khawatir jika puing-puing dari vegetasi yang baru terbakar akan tersapu ke aliran maupun jalan-jalan. Bahkan mungkin bisa menyebabkan longsor.

Otoritas darurat di negara bagian Victoria mengatakan kejadian ini mengakibatkan kerusakan signifikan di Melbourne.

Baca juga: Setelah Kebakaran Hutan, Australia Alami Hujan Es Sebesar Bola Golf

New South Wales

Tak hanya badai hujan es, badai pasir yang terlihat seperti monster juga muncul di barat New South Wales.

Badai debu tersebut muncul Minggu malam sekitar pukul 19.45 waktu setempat. Padahal sebelumnya, Biro Meteorologi memperkirakan wilayah tersebut mengalami hujan.

ABC menyebut badai debu ini menyebar dari Broken Hill ke Nyngan, Parkes dan Dubbo. Membuat kota-kota tersebut berada dalam kegelapan.

Badai tersebut bergerak dengan kecepatan sebesar 107 kilometer per jam.

Canberra

 

Di wilayah Canberra Australia, sekitar waktu makan siang pada hari Senin terjadi hujan es cukup lebat.

Hujan tersebut hanya berlangsung 10 menit, tetapi meninggalkan dampak cukup luas dan parah. 

Jendela-jendela rumah dan mobil hancur. Pohon-pohon tumbang dan lusinan kabel listrik terputus. Kejadian tersebut juga mengakibatkan dua orang terluka.

Pada peristiwa ini, layanan darurat menerima rekor panggilan sebanyak 1.300 panggilan.

Padahal 2 minggu sebelumnya Canberra sudah menjadi wilayah yang cukup tersiksa karena langit merah dan udara buruk setelah kebakaran melingkupi wilayah itu.

Baca juga: Perubahan Iklim, Australia Jadi Negara Terpanas dan Terkering 2019

2 orang tersambar petir

Saat badai pada Senin bergerak ke timur, sepasang wisatawan disambar petir di dekat Echo Point di Katoomba Taman Nasional Blue Mountain.

Kedua wisatawan tersebut kemudian dibawa ke rumah sakit.

Pada saat yang sama, badai mengirimkan hujan ke daerah pegunungan di Snowy Mountai dan South Coast.

Hujan es ukuran bola golf menimpa Sydney serta pemadaman listrik juga terjadi di tempat itu.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi