Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perkembangan Terkini Virus Corona di Asia Tenggara, dari Malaysia hingga Filipina

Baca di App
Lihat Foto
maps.arcgis.com
Penyebaran virus corona Wuhan 6 Februari 2020
|
Editor: Inggried Dwi Wedhaswary

KOMPAS.com - Penyebaran virus corona menjadi ancaman serius di dunia.

Virus yang pertama kali terdeteksi sejak 31 Desember 2019 itu kini telah menyebar di 26 negara, termasuk di kawasan Asia Tenggara.

Di Asia Tenggara, 6 negara telah mengonfirmasi adanya virus tersebut. Keenam negera tersebut adalah Malaysia, Singapura, Thailand, Vietnam, Kamboja, dan Filipina.

Sejauh ini, virus corona telah menginfeksi 28.209 orang dan menyebabkan 565 orang meninggal dunia.

Baca juga: Update WHO soal Virus Corona: 675 Juta Dollar AS untuk Kesiapsiagaan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berikut perkembangan terkini virus corona di Asia Tenggara:

1. Malaysia

Negeri Jiran Malaysia pertama kali mengonfirmasi kasus infeksi virus corona pertama sejak 25 Januari 2020.

Hingga saat ini, 12 kasus virus corona telah dikonfirmasi oleh Otoritas Kesehatan Malaysia.

Free Malaysia Today, Kamis (6/2/2020), memberitakan, pada Selasa (4/2/2020), Malaysia mengumumkan kasus pertama yang menginfeksi seorang warga Malaysia.

Menteri Kesehatan Malaysia Dzulkefly Ahmad mengatakan, warganya itu sebelumnya telah melakukan perjalanan ke Singapura untuk menghadiri konferensi pada 16-23 Januari 2020.

Sementara itu, dua warga Malaysia yang dievakuasi dari Wuhan juga positif terinfeksi virus corona.

Dikutip dari Straits Times, Rabu (5/2/2020), kedua pasien tersebut adalah seorang pria berusia 45 tahun dan putranya yang masih berusia 9 tahun.

Dzulkefly juga mengonfirmasi seorang anak berusia empat tahun menjadi pasien virus corona di Malaysia yang sembuh.

Menurut dia, balita tersebut sembuh dengan imunitas tubuhnya sendiri, tanpa diberikan obat lain, sepertu obat HIV.

Baca juga: Datang dari Indonesia, Remaja asal Kanada Dirawat di Malaysia Setelah Diduga Terinfeksi Virus Corona

2. Singapura

Singapura merupakan negara Asia Tenggara pertama yang mengonfirmasi adanya kasus virus corona pada 23 Januari 2020.

Sejauh ini, tercatat 24 orang telah dinyatakan positif terinfeksi, termasuk di antaranya adalah seorang WNI yang bekerja di Singapura.

Dikutip dari Channel News Asia, Kamis (6/2/2020), empat warga Singapura yang tidak memiliki riwayat perjalanan ke China dinyatakan positif.

Keempat orang tersebut adalah seorang pemandu wisata yang membawa sekelompok wisatawan China, dua pegawai toko yang dikunjungi wisatawan itu, dan satu orang pembantu rumah tangga yang tertular majikannya.

Dua kasus baru lainnya yang diumumkan oleh pihak berwenang pada Selasa (4/2/2020) adalah warga Singapura yang telah dievakuasi dari Wuhan.

Baca juga: Update Virus Corona: Korban Meninggal Capai 492 hingga 1 WNI Positif di Singapura

3. Thailand

Sejak 24 Januari 2020, Thailand mengonfirmasi 25 kasus virus corona di negaranya.

Dilansir dari Bangkok Post, Rabu (5/2/2020), Negeri Gajah Putih itu telah melaporkan adanya enam kasus baru penularan virus corona antar manusia.

Wakil Direktur Jenderal Departemen Pengendalian Penyakit Dr Tanarak Plipat mengatakan, Thailand kini dalam tahap penularan penyakit.

"Negara ini sekarang dalam tahap penularan penyakit. Sebab, mereka tinggal di tempat-tempat yang penuh dengan wisatawan asing," kata Tanaka.

Sejauh ini, delapa pasien telah pulih dan dipulangkan, sementara 17 lainnya tetap dirawat di rumah sakit.

Thailand juga telah mengevakuasi 138 dari 144 warganya dari Wuhan pada Selasa (4/2/2020).

Baca juga: Obat Flu dan Anti-HIV Diklaim Sembuhkan Pasien Virus Corona di Thailand

4. Vietnam

Kementerian Kesehatan Vietnam telah mengonfirmasi kasus ke-10 pada Selasa (4/2/2020).

Pasien tersebut tinggal di Provinsi Vinh Phuc utara dan anggora keluarga dari wanita 23 tahun yang terlebih dulu dirawat setelah positif corona.

Wanita tersebut diketahui pulang dari pelatihan kerja di Wuhan bulan lalu, seperti dikutip dari Vietnam Insider, Selasa (4/2/2020).

Ada delapan warga Vietnam dalam kelompok kerja dari Wuhan, lima di antaranya telah dikonfirmasi positif virus corona.

Vietnam juga telah memulangkan tiga pasien virus corona setelah sembuh pada Selasa.

Baca juga: Perkembangan Terkini Wabah Virus Corona di 6 Negara Asean

5. Filipina

Filipina mengumumkan kasus ketiga virus corona pada Rabu (5/2/2020). Pasien tersebut merupakan seorang wanita Tionghoa berusia 60 tahun.

Dilansir dari Star, Rabu (5/2/2020), Wakil Menteri Kesehatan Filipina Eric Domingo mengatakan, wanita tersebut datang dari Wuhan dan pergi ke Kota Cebu melalui penerbangan dari Hong Kong pada 20 Januari 2020.

Sebelumnya, Filipina juga telah mengumumkan adanya pasien virus corona pertama yang meninggal di luar China pada 1 Februari 2020.

Tercatat tiga pasien virus corona di Filipina tersebut memiliki catatan perjalanan ke Wuhan.

Baca juga: Korban Virus Corona Meninggal Dunia dan Larangan Perjalanan yang Dikeluarkan Filipina

6. Kamboja

Menteri Kesehatan Kamboja Mam Bunheng mengatakan, Kamboja telah mengonfirmasi kasus pertama virus corona pada Senin (27/1/2019).

Pasien tersebut adalah seorang pria China yang datang bersama keluarganya dari Wuhan pada awal Januari, seperti dikutip dari Bangkok Post, Senin (27/1/2020).

Tak seperti negara Asia Tenggara lainnya, Kamboja hingga tak kunjung mengevakuasi warganya dari Wuhan.

Pemimpin Kambojan Hun Sen justru berencana pergi ke Wuhan untuk menghibur warganya, meski rencana itu ditolak oleh China.

Baca juga: Mengenal Leishenshan, Rumah Sakit Kedua Khusus Virus Corona

KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo INfografik: Wabah Virus Corona Berstatus PHEIC

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi