Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viral Atap Malioboro Mall Disebut Ambrol, Ini Penjelasannya...

Baca di App
Lihat Foto
Tangkapan Layar Twitter
Atap Malioboro Mall disebut ambrol
|
Editor: Rizal Setyo Nugroho

KOMPAS.com - Sebuah postingan viral mengenai atap Mall Malioboro yang disebut runtuh ramai di media sosial twitter.

Postingan tersebut diunggah oleh beberapa netizen di media sosial Twitter salah satunya akun @Jogja24Jam

"BREAKING NEWS !
Atap salah satu mall di Jogja ambrol lur..
Sementara belum ada keterangan resmi dari pihak mall..
Ada yang di TKP?

Video kiriman moms_inna
#malljogja #Jogja24Jam" tulisnya.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sampai dengan hari ini postingan tersebut telah disukai sebanyak lebih dari 880 akun dan dibagikan ulang lebih dari 977 kali.

Terkait hal tersebut Kompas.com menghubungi Eunike Satyarini selaku Marketing & Promotion Malioboro Mall. 

Saat dihubungi, Eunike mengatakan bahwa yang roboh bukanlah atap.

"Bukan (atap). Plafon," jelasnya saat dihubungi Kompas.com Senin (24/02/2020)

Eunike mengatakan kejadian tersebut bermula dari kebocoran di salah satu plafon lantai 3 Mall Malioboro di area food court sekitar pukul 15.20 WIB.

"Sesudahnya, mendadak plafon ambrol dan air melimpah dari lubang plafon yang berbahan gypsum ke lantai atrium timur dan mengenai eskalator," ujarnya.

Baca juga: Pipa Pembuangan Air Lepas, Plafon Mall Malioboro Jebol

Usai kejadian, Eunike menyebut pihak Mall Malioboro segera dilakukan pengamanan dan pembersihan air di sekitar area, serta pembersihan eskalator.

Eunike menyampaikan tidak ada korban jiwa maupun korban luka dalam insiden tersebut.

"Hasil tindak lanjut dari manajemen mendapati adanya sambungan pipa air hujan yang lepas akibat hujan deras yang tengah melanda kawasan Malioboro," paparnya.

Lepasnya sambungan pipa disebut Eunike sebagai penyebab air dari pipa tumpah ke atas plafon.

Ia menyampaikan pipa yang lepas sambungannya dalam proses perbaikan yang dilanjutkan dengan penutupan plafon.

Diprediksi perbaikan akan berlangsung hingga selambatnya besok Selasa, 25 Februari 2020. Namun pihaknya memastikan mall tetap dibuka seperti biasa.

"Malioboro Mall beroperasi seperti biasa. Para pengunjung tetap dapat mengakses area mall sisi timur melalui eskalator sisi utara. Satu-satunya area yang ditutup hanya eskalator sisi timur," terangnya.

Pihaknya juga menyampaikan maintance seluruh instalasi gedung juga akan terus dilakukan untuk menjamin keamanan dan kenyamanan pengunjung.

Baca juga: Kisah Mahasiswi Chatting dengan Ganjar, Berawal Lihat Susah Payah Pengais Rezeki di Malioboro

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi