Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Update 16 WNI Terinfeksi Corona di Luar Negeri, 9 Dinyatakan Sembuh

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG
Warga menggunakan masker setelah melewati jembatan penyebrangan orang (JPO) dari stasiun Palmerah di Jakarta, Selasa (3/3/2020). Presiden Joko Widodo mengimbau warga untuk tidak panik, tetapi tetap waspada dengan tetap higienis serta menjaga imunitas tubuh usai mengumumkan dua orang Warga Negara Indonesia (WNI) positif terjangkit virus corona yang saat ini dirawat di ruang isolasi RSPI Sulianti Saroso, Jakarta.
|
Editor: Sari Hardiyanto

KOMPAS.com - Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) melalui akun Instagram @savetravel.kemlu menampilkan data terbaru mengenai penanganan WNI yang dinyatakan positif terinfeksi virus corona di luar negeri.

Dari data yang diunggah pada Kamis (12/3/2020) siang, total WNI terinfeksi yang ada di luar negeri adalah 16 orang.

Data sebelumnya, Senin (9/3/2020) jumlahnya masih ada di angka 13 orang, dengan rincian 9 di Jepang, 3 di Singapura, dan 1 di Taiwan.

Namun, saat ini terjadi tambahan yakni 2 kasus di Singapura menjadi 5 kasus, dan 1 temuan baru di Australia.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dari ke-16 WNI tersebut, 9 sudah dinyatakan sembuh, 1 dalam perawatan khusus, dan 6 lainnya dalam kondisi stabil.

Baca juga: Cegah Penyebaran Corona, AS Keluarkan Larangan Perjalanan dari 26 Negara Eropa Per Jumat Esok

Berikut ini rinciannya:

Jepang

Seluruh WNI yang mengidap Covid-19 merupakan anak buah kapal Diamond Princess yang sebelumnya dikarantina di Yokohama, karena menjadi salah satu pusat persebaran virus.

Mereka semuanya menjalani perawatan di rumah sakit di Jepang.

Dan kini, 8 di antaranya sudah dinyatakan sembuh. Hal ini disampaikan Kemenlu melalui akun Twitter-nya @kemlu_ri.

"#SahabatKemlu, berikut update Perkembangan COVID-19 di Dunia dan Pelindungan WNI per 11/03 pukul 18.00 WIB. 8 WNI telah dinyatakan sembuh dari COVID-19 di luar negeri," tulis akun tersebut.

Sementara 1 sisanya masih dalam perawatan namun kondisinya dinyatakan stabil.

Singapura

Selanjutnya, untuk WNI yang diketahui positif terinfeksi di Singapura jumlahnya kini bertambah menjadi 5 orang.

Dari kesemuanya, sementara ini pasien yang sudah dinyatakan sembuh masih berjumlah 1 orang, yakni seorang perempuan (44) yang merupakan pegawai migran.

Selain itu, 3 orang dalam kondisi stabil, dan 1 lainnya dalam penanganan khusus.

Kelima WNI itu diidentifikasi dengan nomor urut kasus ke-21, 133, 147, 152, dan terakhir kasus ke-170.

Pasien dari kasus terakhir ini masih memiliki hubungan kekeluargaan dengan kasus 152.

Baca juga: Cegah Penyebaran Corona, Korea Utara Akan Tembak Warga China yang Melanggar Perbatasan

Taiwan

Satu WNI di Taiwan yang dinyatakan positif corona adalah seorang pekerja migran yang bekerja merawat salah satu lansia yang ternyata juga mengidap virus yang sama.

Ia menjadi pasien ke-32 di Taiwan, sementara majikannya menjadi pasien ke-27.

WNI yang merupakan seorang perempuan berusia 30 tahun ini bahkan sempat menbuat heboh ketika menyiarkan secara langsung kondisinya yang tengah di rawat di rumah sakit, di platform media sosial pribadinya.

Tak hanya siaran langsung, ia juga menyebutkan kondisinya, lokasi perawatan, dan penanganan yang diberikan padanya dalam siaran itu.

Atas tindakannya, WNI itu mendapat peringatan untuk tidak melakukan hal serupa, karena melanggar peraturan soal privasi perawatan yang harus ditaati.

Baca juga: 6 Hal yang Perlu Diketahui soal Virus Corona, Apa Saja?

Australia

Terakhir adalah kasus baru seorang WNI yang dikonfirmasi terjadi di Negeri Kanguru, Australia.

Berdasarkan pemberitaan media lokal, WNI tersebut dinyatakan positif terinfeksi pada Minggu (8/3/2020).

Dikutip dari Antara (9/3/2020), Menteri Luar Negeri Indonesia, Retno Marsudi menyebut WNI tersebut sudah memiliki status penduduk tetap Victoria.

Meski begitu, Retno menyebut masih terus menggali lebih dalam identitas WNI tersebut dengan tetap menghargai privasinya.

Dan jika yang bersangkutan membutuhkan bantuan Negara, Retno menyatakan Perwakilan RI di Australia akan membantunya.

Hingga saat ini, WNI yang berjenis kelamin perempuan dengan usia sekitar 50 tahunan tersebut dalam kondisi stabil.

Sementara itu, dari dalam negeri jumlah kasus infeksi corona hingga Kamis (12/3/2020) sore berjumlah 34 kasus, 3 dinyatakan sembuh, dan 1 pasien yang merupakan WNA meninggal dunia.

 Baca juga: Viral Foto Masker Bekas Seharga Rp 330.000 Dijual di Apotek di Yogyakarta

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi