Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER TREN] Para Pejabat yang Positif Covid-19 | 10 Kabar Baik soal Corona

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com
Berita populer Tren, 21 Maret 2020

JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah pejabat di Indonesia dan beberapa negara di dunia dikonfirmasi positif Covid-19 yang disebabkan infeksi virus corona jenis baru.

Di Indonesia, Wali Kota Bogor Bima Arya dan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi telah dinyatakan positif terinfeksi virus corona.

Di negara-negara lain, dari menteri hingga wakil presiden juga menderita penyakit yang sama.

Perkembangan mengenai virus corona masih terus diikuti para pembaca. Apa saja berita yang banyak dibaca pada laman Tren sepanjang Jumat (20/3/2020) hingga Sabtu (21/3/2020) pagi ini?

Berikut sejumlah berita populer Tren:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

1. Para pejabat yang positif terinfeksi virus corona

Wali Kota Bogor Bima Arya dinyatakan positif Covid-19 setelah menjalani tes virus corona pada Selasa (17/3/2020).

Bima positif terinfeksi virus corona tak lama setelah kembali dari kunjungan kerja di Turki beberapa waktu lalu.

Sebelum Wali Kota Bogor Bima Arya, sejumlah pejabat negara dari Indonesia dan luar negeri juga dikonfirmasi positif virus corona.

Siapa saja mereka? Baca selengkapnya dalam berita berikut ini:

Selain Wali Kota Bogor Bima Arya, Berikut Sejumlah Pejabat yang Positif Corona

2. Angka kematian akibat corona di Italia lampaui China

Total keseluruhan korban meninggal dunia akibat virus corona di Italia mencapai 3.405.

Angka tersebut melampaui jumlah korban meninggal dunia di China, sekitar 3.200 orang.

Sementara, jumlah total kasus infeksi di Italia naik menjadi 41.035 dari sebelumnya 35.713 atau naik sekitar 14,9 persen.

Mengapa angka kematian di Italia dan kasusnya melonjak tinggi?

Simak selengkapnya dalam beberapa berita berikut ini:

Jumlah Korban Meninggal Dunia akibat Virus Corona di Italia Lampaui China

Mengapa Kasus Covid-19 di Italia Melonjak dan Angka Kematiannya Melebihi China?

3. Sepuluh kabar baik soal corona

Kasus virus corona memang masih meresahkan dunia. Belum adanya obat dan vaksin membuat Covid-19, penyakit yang disebabkan infeksi virus corona, belum tertangani.

Meskipun, ada pasien yang dinyatakan sembuh. Namun, dalam perkembangannya, ada sejumlah kabar baik seputar virus corona yang perlu Anda tahu.

Sepuluh di antaranya bisa Anda ikuti dalam berita ini:

Ini 10 Kabar Baik soal Virus Corona yang Perlu Anda Ketahui

4. Yang perlu diperhatikan soal rapid test virus corona

Ketua Umum Pengurus Pusat Perhimpunan Dokter Spesialis Patologi Klinik dan Kedokteran Laboratorium Indonesia (PDS PatKln), Prof. DR. Dr. Aryati, MS, Sp.PK(K), mengatakan, ada beberapa hal yang harus diperhatikan terkait rapid test.

Perlu ada kewaspadaan dan ketelitian terhadap tes yang dilakukan.

Alasannya, rapid test berpotensi memunculkan hasil negatif palsu atau hasil positif palsu.

Simak berita selengkapnya di sini:

Jokowi Instruksikan Tes Massal, Ini yang Harus Diperhatikan soal Rapid Test Virus Corona

5. Penjelasan Dettol soal tulisan "coronavirus" di botol

Beredar foto produk antiseptik Dettol disebut bisa membunuh virus corona atau Covid-19. Apakah benar Dettol dapat membunuh virus corona atau Covid-19?

Dari penelusuran Kompas.com di laman resmi Dettol, https://www.dettol.co.uk, dijelaskan bahwa novel coronavirus (Covid-19) merupakan jenis baru dari coronavirus sehingga belum terdapat pengujiannya terhadap produk Dettol.

Baca penjelasan lengkapnya pada berita berikut ini:

Viral Unggahan Dettol Disebut Bisa Bunuh Virus Corona, Ini Faktanya...

KOMPAS.com/AKbar Bhayu Tamtomo Infografik: Wabah Virus Corona, Siapa yang Perlu Periksa ke Rumah Sakit?

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Editor: Inggried Dwi Wedhaswary
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi