Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Provinsi yang Telah Mengonfirmasi Kasus Virus Corona

Baca di App
Lihat Foto
Shutterstock
Ilustrasi virus corona yang merebak di Indonesia.
|
Editor: Sari Hardiyanto

KOMPAS.com - Angka kasus virus corona di Indonesia terus mengalami peningkatan dari hari ke hari.

Per Kamis (26/3/2020), Indonesia telah mengonfirmasi 893 kasus dengan 78 kematian dan 35 pasien sembuh.

"Ada penambahan kasus konfirmasi positif sebanyak 103 orang, sehingga totalnya 893 (kasus)," kata Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Virus Corona Achmad Yurianto.

Angka itu menjadi salah satu yang tertinggi di Asia Tenggara, mengalahkan Singapura yang jauh lebih dulu mengumumkan kasus pertamanya.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Update Virus Corona di Dunia: Tembus 200 Negara, 529.614 Kasus, 123.380 Sembuh

Tercatat ada 27 provinsi di Indonesia yang telah melaporkan kasus virus corona dan masih didominasi oleh DKI Jakarta dengan 515 kasus.

Berikut daftarnya:

  1. DKI Jakarta: 515 positif, 25 sembuh, 46 meninggal
  2. Jawa Barat: 78 positif, 5 sembuh, 11 meninggal
  3. Banten: 67 positif, 1 sembuh, 4 meninggal
  4. Jawa Timur: 59 positif, 3 sembuh, 3 meninggal
  5. Jawa Tengah: 40 positf, 0 sembuh, 6 meninggal
  6. Sulawesi Selatan: 27 positif, 0 sembuh, 1 meninggal
  7. DI Yogyakarta: 16 positif, 1 sembuh, 2 meninggal
  8. Kalimantan Timur, 11 positif, 0 sembuh, 0 meninggal
  9. Bali: 9 positif, 0 sembuh, dan 2 meninggal
  10. Sumatera Utara: 8 positif, 0 sembuh, 1 meninggal
  11. Papua: 7 positif, 0 sembuh, 0 meninggal
  12. Kalimantan Tengah: 6 positif, 0 sembuh, 0 meninggal
  13. Kepulauan Riau: 5 positif, 0 sembuh, 1 meninggal
  14. Sumatera Barat: 3 positif, 0 sembuh, 0 meninggal
  15. Lampung: 3 positif, 0 sembuh, 0 meninggal
  16. Kalimantan Barat: 3 positif, 0 sembuh, 0 meninggal
  17. Sulawesi Tenggara: 3 positif, 0 sembuh, 0 meninggal
  18. Riau: 2 positif, 0 sembuh, 0 meninggal
  19. Nusa Tenggara Barat: 2 positif, 0 sembuh, 0 meninggal
  20. Sulawesi Utara: 2 positif, 0 sembuh, 0 meninggal
  21. Aceh: 1 positif, 0 sembuh, meninggal
  22. Jambi: 1 positif, 0 sembuh, 0 meninggal
  23. Sumatera Selatan: 1 positif, 0 sembuh, 1 meninggal
  24. Kalimantan Selatan: 1 positif, 0 sembuh, 0 meninggal
  25. Sulawesi Tengah: 1 positif, 0 sembuh, 0 meninggal
  26. Maluku: 1 positif, 0 sembuh, 0 meninggal
  27. Maluku Utara: 1 positif, 0 sembuh, 0 meninggal

Baca juga: AS Puncaki Daftar Negara dengan Jumlah Kasus Corona Terbanyak di Dunia

Alihkan dana untuk penanganan virus corona

Presiden Joko Widodo telah meminta pemerintah daerah untuk mengalihkan anggaran tak penting di APBD untuk menangani Covid-19.

"Anggaran-anggaran perjalanan, pertemuan, belanja-belanja lain yang tidak dirasakan langsung oleh masyarakat segera harus dipangkas karena kondisi fiskal kita sekarang ini bukanlah sebuah kondisi yang enteng," kata Jokowi, seperti diberitakan Kompas.com, Selasa (24/3/2020).

"Kemudian melakukan refocusing kegiatan dan melakukan realokasi anggaran untuk mempercepat penanganan Covid-19 baik terkait isu-isu kesehatan maupun bantuan sosial untuk mengatasi isu-isu ekonomi," sambungnya.

Sebagai landasan hukum, Jokowi telah menerbitkan Instruksi Presiden Nomor 4 Tahun 2020.

Ia pun meminta kepala daerah untuk memperhatikan nasib rakyatnya yang terdampak dengan kebijakan physical distancing akibat pandemi Covid-19 ini.

Baca juga: Alasan dan Makna WHO Mengubah Social Distancing Jadi Physical Distancing

Pemkot Tegal terapkan "local lockdown"

Wali Kota Tegal, Jawa Tengah Dedy Yon Supriyono memutuskan untuk melakukan local lockdown dengan menutup akses keluar masuk kota.

Kebijakan tersebut berlaku selama empat bulan ke depan, mulai 30 Maret mendatang.

Menurut Dedy, alasan untuk melakukan penutupan akses yang ia sebut sebagai local lockdown penuh, adalah untuk mencegah penyebaran corona masuk ke Kota Tegal.

Pasalnya, dengan ditemukannya pasien positif corona, maka Kota Tegal sudah masuk zona merah darurat corona.

Untuk itu, Pemkot Tegal melalui Dinas Sosial akan memberikan bantuan sosial, khususnya bagi masyarakat kecil atau miskin.

Baca juga: Berikut Cara Membuat Hand Sanitizer Sendiri dengan Lima Bahan Sederhana

KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Infografik: Negara-negara yang Melakukan Lockdown karena Virus Corona

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi