Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mosquito-borne Disease: Gejala, Pencegahan, dan Penanganannya

Baca di App
Lihat Foto
Shutterstock
Ilustrasi nyamuk, mosquito-borne disease
|
Editor: Inggried Dwi Wedhaswary

KOMPAS.com - Mosquito-borne disease. Mosquito-borne disease merupakan penyakit yang disebabkan gigitan nyamuk yang terinfeksi.

Nyamuk ini bisa membawa sejumlah penyakit yang dapat ditularkan kepada manusia melalui gigitannya, antara lain demam berdarah, chikungunya, malaria, virus West Nile, demam kuning, virus Zika, dan lain-lain.

Penyakit-penyakit inilah yang kemudian dikenal dengan istilah mosquito-borne disease. 

Dilansir dari Healthline, 18 September 2019, seorang profesor penyakit menular di Vanderbilt University, Tennessee, Dr. William Schaffner mengungkapkan, mosquito-borne disease juga dikenal dengan penyakit Triple E.

Di Michigan, para pejabat setempat saat itu melaporkan ada tiga orang meninggal dunia akibat penyakit mosquito-borne.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Atas kejadian itu, pejabat kesehatan di negara bagian itu mendorong warga untuk menunda kegiatan di luar ruangan yang dijadwalkan pada sore atau malam hari.

Nyamuk yang berbeda akan membawa penyakit yang berbeda pula.

Baca juga: Mengenal Apa Itu Mosquito-borne Disease dan Macamnya...

Apa saja yang perlu diketahui tentang mosquito-borne disease? Kenali gejalanya, bagaimana cara penanganannya, dan pencegahannya berikut ini:

Gejala mosquito-borne disease

Mengutip situs Kids Health, gejala atau tanda yang muncul dari mosquito-borne disease bermacam-macam.

Hal ini tergantung pada penyakit yang ditularkan oleh nyamuk. Kebanyakan orang yang terinfeksi tidak menyadari gejala tersebut karena tidak merasakan rasa sakit atau hanya memiliki gejala ringan setelah digigit nyamuk yang terinfeksi.

Berikut gejala yang terjadi ketika seseorang terinfeksi penyakit mosquito-borne:

Pada kasus tertentu, penyakit yang ditularkan oleh nyamuk dapat menyebabkan masalah serius, seperti ensefalitis, di mana pasien mengalami pembengkakan otak.

Baca juga: 3 Nyamuk Penyebar Mosquito-borne Disease: Aedes Aegypti, Anopheles, dan Culex

Penanganan mosquito-borne disease

Umumnya, mereka yang menderita infeksi yang ditularkan oleh nyamuk harus mendapatkan banyak cairan dan istirahat.

Sementara itu, dokter akan mengobati gejalanya, seperti demam atau rasa sakit yang timbul, dan memperhatikan keluhan apa pun yang disampaikan penderita.

Saat ini, ada da obat-obatan untuk mencegah dan mengobati penyakit yang ditularkan nyamuk, seperti malaria.

Pencegahan

Perlindungan terbaik terhadap penyakit yang ditularkan nyamuk adalah dengan mencegah gigitan nyamuk yang terinfeksi.

Berikut sejumlah tindakan yang dapat mencegah gigitan nyamuk:

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi