Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Link, Waktu, dan Cara Mengakses Pengumuman UM Undip Gelombang 2

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/RISKA FARASONALIA
Ruas Jalan Ngesrep Timur atau Patung Kuda Undip Semarang kembalu dibuka.
|
Editor: Sari Hardiyanto

KOMPAS.com - Media sosial diramaikan oleh beberapa akun yang menanyakan kapan dan bagaimana cara melihat hasil ujian mandiri (UM) Universitas Diponegoro (Undip) gelombang 2.

Salah satu akun Twitter @kedokteranfess mengunggah pertanyaan mengenai kapan tepatnya waktu pengumuman UM Undip.

"Pengumuman um undip yg S1 jamber guyss," tulis akun Twitter @kedokteranfess.

Baca juga: [HOAKS] Calon Mahasiswa Lolos Seleksi Undip dengan Uang Pangkal Rp 87 Miliar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bukan hanya akun Twitter @kedokteranfess, pemilik akun Twitter lain, yakni @hafizhnaufaal juga mengunggah pertanyaan yang sama.

Ia menanyakan kapan tepatnya waktu pengumuman UM Undip.

"Um undip jam brp si pengumumannya," tulis akun Twitter @hafizhnaufaal.

Baca juga: Registrasi Ulang UM Undip, Ini Hal yang Perlu Diperhatikan!

Tak hanya soal kepastian kapan pengumuman, cara melihat hasil UM Undip juga turut disuarakan oleh salah satu warganet ini.

Akun Twitter @rozegoldxx mengunggah soal pertanyaan tersebut.

"Cara cek hasil um gel 2 gimana? Udh input no peserta dan kode billkey eh data tidak ditemukan huee :(( PIYEEEEEE?," tulis akun Twitter @rozegoldxx.

Baca juga: Viral, Unggahan Mobil Dinas Wali Kota Semarang Bisa Digunakan untuk Acara Pernikahan

Penjelasan Universitas Diponegoro

Saat dikonfirmasi, Kepala Bagian (Kabag) Humas Universitas Diponegoro (Undip) Utami Setyowati. menyebut bahwa pengumuman UM Undip akan dilangsungkan pada Jumat (4/9/2020) pukul 21.00 WIB.

Informasi pengumuman UM Undip tersebut, imbuhnya juga telah diberitahukan di laman resmi Universitas Diponegoro.

"Insya Allah, hari ini Jumat 21 Agustus 2020 mulai pukul 21.00 WIB," kata Utami saat dihubungi Kompas.com, Jumat (21/8/2020) siang.

Baca juga: 10 PTN Terfavorit Pelamar SBMPTN 2020

Adapun peserta dapat mengakses pengumuman UM Indip pada laman www.pengumuman.undip.ac.id.

Sebelum melihat hasilnya, Utami melanjutkan, peserta terlebih dahulu harus menginput nomor peserta atau Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) dan nomor Billkey (kode bayar) di kolom yang sudah tersedia.

Selain dengan Billkey, peserta dapat pula memasukkan tanggal lahir dengan format yang telah diatur sebelumnya.

"Nomor Billkey formatnya (824xx/812xx/813xx). Bisa juga dengan format (Tahun-Bulan-Tanggal)," jelas Utami melanjutkan.

Baca juga: Cara Pinjam Mobil Dinas Wali Kota Semarang untuk Acara Pernikahan

Hati-hati terhadap penipuan

Mengutip laman um.undip.ac.id, Undip tidak pernah mengeluarkan passing grade program studi di lingkungan Universitas.

Dijelaskan dari laman tersebut, panitia Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Undip mengingatkan pada seluruh calon pendaftar untuk waspada dan berhati-hati terhadap segala jenis penipuan yang mengatasnamakan panitia.

Tidak ada kegiatan panitia yang tidak diberitahukan sebelumnya.

Baca juga: Berikut Cara, Syarat, dan Jadwal Daftar Ulang Mahasiswa Baru di Unnes, Unsoed, dan UNS

Panitia juga tidak memungut biaya lain selain yang diinformasikan di website resmi.

Pembayaran Biaya Pendidikan Undip hanya melalui sistem host to host (tidak menggunakan nomor rekening) di bank-bank: BNI, BRI, BTN dan Bank Mandiri.

Segala informasi yang ada di website um.undip.ac.id adalah benar dan dipertanggungjawabkan oleh panitia.

Informasi dan pengaduan bisa melalui kontak Sekretariat baik melalui Telepon/SMS/Email.

Baca juga: Cara dan Syarat Daftar Ulang Mahasiswa Baru di Unud, Unhas, dan Unmul

KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Infografik: 10 PTS Terbaik di DKI Jakarta 2020 Versi Dikti Kemendikbud

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi