Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dibuka 6 Oktober, Berikut Hal-hal yang Harus Diketahui tentang Beasiswa LPDP

Baca di App
Lihat Foto
Dok. LPDP
Beasiswa LPDP
Penulis: Mela Arnani
|
Editor: Sari Hardiyanto

KOMPAS.com - Pemerintah melalui Kementerian Keuangan (Kemenkeu) akan kembali membuka beasiswa bagi masyarakat.

Pendaftaran beasiswa Lembaga Pengelolaan Dana Pendidikan (LPDP) dapat dilakukan secara online melalui laman yang disediakan. 

Pendaftaran beasiswa LPDP direncanakan dibuka pada 6-20 Oktober 2020.

Baca juga: Selain LPDP, Ini 5 Program Beasiswa yang Diburu Banyak Orang

Apa saja yang perlu diketahui mengenai beasiswa ini?

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

1. Jenis beasiswa

Beasiswa yang akan dibuka terdiri dari dua, yaitu Beasiswa Perguruan Tinggi Utama Dunia dan Beasiswa Pendidik.

Adapun masing-masing beasiswa diperuntukkan bagi kelompok masyarakat tertentu.

Beasiswa Perguruan Tinggi Dunia diperuntukkan bagi Warga Negara Indonesia yang telah memperoleh Letter of Admission/Acceptance Unconditional dari Perguruan Peringkat Utama Dunia untuk mempuh jenjang pendidikan magister dan doktoral.

Sedangkan, Beasiswa Pendidik merupakan berasiswa jenjang magister bagi guru tetap pada sekolah di bawah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).

Selain itu, juga beasiswa doktoral bagi dosen tetap pada perguruan tinggi di bawah naungan Kemendikbud dan Kementerian Agama.

Baca juga: Belum Dapat Subsidi Kuota dari Kemendikbud? Ini Penyebabnya....

2. Tanggal pendaftaran

Dihubungi Kompas.com, Direktur Beasiswa LPDP Dwi Larso mengatakan pembukaan pendaftaran dimulai pada 6 Oktober 2020 mendatang.

Pendaftaran akan berlangsung selama kurang lebih dua pekan, atau berakhir pada 20 Oktober 2020.

Penelurusan Kompas.com, pendaftaran hanya dapat dilakukan dalam rentang waktu yang disediakan LPDP tersebut.

Baca juga: Viral Pewarna Makanan Karmin Berasal dari Kutu Daun, Ini Penjelasan LIPI

3. Harus mempunyai LoA

Dwi Larso menjelaskan, Beasiswa Pendidik dan Beasiswa Perguruan Tinggi Utama Dunia dapat diikuti oleh calon pendaftar yang telah diterima di salah satu universitas dalam daftar LPDP.

"Mengingat pandemi, pembukaan kali ini hanya terbatas untuk calon yang sudah punya LoA untuk perkuliahan tahun depan," ujar dia.

4. Kuota

Dwi Larso menegaskan, pihaknya tidak memberikan kuota penerima beasiswa LPDP tahun ini.

Baca juga: 10 Perguruan Tinggi Swasta Terbaik di Indonesia 2020 Versi Webometrics

Menurut dia, pendaftar yang memenuhi syarat akan diseleksi.

"Kami tidak menetapkan kuota. Bagi yang memenuhi syarat, silakan mendaftar. Nanti ada proses seleksi," tuturnya.

5. Pendaftaran online

Pendaftaran online dapat diakses melalui laman resmi beasiswalpdp.kemenkeu.go.id.

Pelamar harus mempunyai akun, di mana alamat e-mail dan password yang dibuat akan digunakan untuk login ke laman tersebut.

Baca juga: Curhatan Seorang Guru di Tengah Pandemi Corona...

 

Berikut cara mendaftarnya:

1. Pendaftaran beasiswa dilakukan melalui laman beasiswalpdp.kemenkeu.go.id.

2. Setelah itu, buat akun menggunakan e-mail dan password yang akan digunakan untuk login.

3. Akun berisi informasi terkait data diri seperti nama, nomor KTP, tempat dan tanggal lahir, foto terbaru, hingga nomor handphone.

4. Setelah itu, verifikasi akun dengan link yang dikirimkan melalui alamat e-mail.

5. Isi data diri dan data keluarga yang ada di akun dengan lengkap dan benar. 6. Setelah seluruh data terisi, pilih menu beasiswa kemudian klik daftar beasiswa dan ikuti petunjuk yang ada.

Nantinya, LPDP akan mengeluarkan informasi lebih lanjut mengenai beasiswa yang dibuka bersamaan dengan dibukanya registrasi online.

Baca juga: Pertamina Buka Beasiswa untuk Mahasiswa Terdampak Covid-19, Simak Persyaratannya...

KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Inforgafik: Cara Daftar Beasiswa LPDP 2020

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi