Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nenek 93 Tahun Terima Ijazah SMA Setelah 75 Tahun, Bagaimana Kisahnya?

Baca di App
Lihat Foto
Dokumentasi Maureen Delaney
Eileen Delaney (93), saat menerima ijazah SMA-nya setelah terpaksa meninggalkan sekolah 75 tahun yang lalu.
|
Editor: Sari Hardiyanto

KOMPAS.com - Seorang nenek berusia 93 tahun, Eileen Delaney, berhasil mendapat sertifikat kelulusan SMA setelah terpaksa meninggalkan sekolahnya 75 tahun lalu.

"Saya benar-benar tidak menyangka bahwa hal ini akan terjadi. Saya sangat beruntung. Saya telah memiliki kehidupan yang baik," kata Eileen sebagaimana dikutip People, 15 Oktober 2020.

Ijazah kelulusan SMA ini sendiri merupakan ide kejutan yang direncanakan untuk ulang tahun Eileen yang ke-93.

Keluarga Eileen mengetahui bahwa Eileen tidak memiliki kesempatan untuk meraih kelulusannya setelah terpaksa meninggalkan sekolahnya di Staten Island.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Berusia 96 Tahun, Pejuang PD II Lulus Diploma di Tengah Covid-19

Berhasil memperoleh kelulusan

Tahun ini, sekolah Eileen merayakan ulang tahun yang ke-75. 

Saat itulah, menurut anak Eileen, Maureen Delaney, sepupunya yang bernama Holly Delaney Wade mencetuskan ide kejutan ini.

"Sepupu saya teringat dengan cerita Ibu dan berpikir bahwa ini adalah waktunya," ungkap Maureen.

Baca juga: Saat Masa Studi SMK Setara dengan Diploma Satu...

Kemudian, Wade pun memutuskan untuk menghubungi asosiasi alumni di sekolah Eileen, Port Richmond High School, dan meminta bantuan mereka.

Kepala Sekolah Andrew Greenfield pun dengan senang hati membantu.

Ia mengatakan bahwa hal ini menjadi keputusan termudah dan paling membahagiakan baginya tahun ini.

Karena pandemi corona, ulang tahun ke-93 Eileen pun kemudian dilangsungkan melalui Zoom. 

Baca juga: Viral Unggahan Tak Bisa Matikan Filter Alien Saat Zoom Meeting, Bagaimana Cerita Sebenarnya?

Sementara, Maureen yang saat itu tinggal bersama Eileen memberikan hadiah kejutan yang telah direncanakan, yaitu sertifikat kelulusan SMA yang harusnya diperoleh Eileen pada 1945.

Eileen sangat bahagia saat memperoleh kejutan ini, begitu juga dengan keluarganya.

Maureen mengatakan, semua orang yang menyaksikan momen tersebut pun menangis haru.

"Ia sangat tersentuh saat menerima kehormataan tersebut. Sebagai kepala sekolah Port Richmond, Andrew Greenfield jjuga sangat baik saat menerima permintaan sepupu saya dan bertindak sangat cepat," kata Maureen.

Baca juga: Curhatan Seorang Guru di Tengah Pandemi Corona...

Dipaksa meninggalkan sekolah

Saat Eilen meninggakan sekolah, ia telah berada di pertengahan tahun terakhir SMA-nya.

Ia terpaksa keluar dari sekolah untuk memperoleh pekerjaan penuh waktu.

"Ibu tiri saya bersikeras saat tahun akhir saya, bahwa saya harus bekerja. Saya harus tinggal di rumah yang saya bayar sewanya dan saya tidak punya pilihan," kenang Eileen.

Baca juga: Ratu Elizabeth Buka Lowongan ART Magang Bergaji Rp 367 Juta, Ini Syaratnya...

Pada usia 18 tahun, ia pun telah memiliki pekerjaan di perusahaan telepon New York (New York Telephone Company).

Eileen mengatakan bahwa ia sangat beruntung mendapatkan posisi itu karena tidak mewajibkan dirinya untuk memiliki ijazah SMA.

Setelah itu, Eileen pun bertemu dengan suaminya saat ini, Eugene A. Delaney.

Kini, mereka telah memiliki enam anak.

Sekarang, ia tinggal di Virginia dan telah memiliki delapan cucu dan enam buyut. 

Baca juga: Ramai soal Polemik Pembukaan Sekolah dan Pembelajaran Jarak Jauh, Bagaimana Sebaiknya?

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi