Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER TREN] 6 Gejala dan Tanda Covid-19 Mulai Mempengaruhi Kesehatan Jantung | Mengenal Sosok Kristen Gray

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com
Berita populer Tren sejak Selasa (19/1/2021) hingga Rabu (20/1/2021) pagi.

KOMPAS.com - Sejumlah pemberitaan menghiasi laman Tren sepanjang Selasa (19/1/2021).

Informasi seputar kendala penyaluran BLT subsidi gaji serta gejala dan tanda Covid-19 yang mempengaruhi kesehatan jantung mendominasi perhatian pembaca.

Selain itu, perihal sosok Kristen Gray, WNA di Bali yang thread-nya viral di Twitter, soal aplikasi FaceApp serta viral unggahan foto wajah bengkak karena makeup expired juga menyita perhatian pembaca.

Aplikasi FaceApp kembali ramai dibicarakan setelah aplikasi tersebut dapat mengubah foto gender, laki-laki menjadi perempuan atau sebaliknya.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sebelumnya, FaceApp juga sempat naik daun karena dapat dipergunakan untuk mengubah foto wajah pengguna menjadi lebih tua.

Berikut berita terpopuler Tren sepanjang Selasa (19/1/2021) hingga Rabu (21/1/2021) pagi:

1. Gejala dan tanda Covid-19 mulai mempengaruhi kesehatan jantung

Pandemi virus corona belum berakhir. Seiring berjalannya waktu, kasusnya pun terus bertambah.

Selama ini, virus corona penyebab Covid-19 umumnya menyerang organ tubuh bagian pernapasan, terutama paru-paru.

Hal itu seperti infeksi yang terjadi pada SARS dan MERS karena penyebabnya bukan berasal dari eluarga virus yang sama yaitu coronavirus.

Orang yang terinfeksi Covid-19 akan mengalami gejala demam, batuk, bahkan kesulitan bernapas karena terganggunya saluran pernapasan.

Berikut tanda-tanda Covid-19 juga berdampak pada organ tubuh lain, salah satunya jantung.

Informasi selengkapnya dapat disimak di berita berikut:

6 Gejala dan Tanda Covid-19 Mulai Mempengaruhi Kesehatan Jantung

2. Kendala dan kabar penyaluran BLT subsidi gaji 2021

Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengatakan proses penyaluran BLT subsidi gaji 2020 sudah mencapai 98,91 persen.

Sebelumnya BSU disalurkan dengan dua tahap/termin yakni termin I pada September-Oktober 2020, dan termin II pada November-Desember 2020.

Saat ini, subsidi gaji telah tersaluran kepada 12.293.134 orang dengan realisasi anggaran mencapai Rp 14.751.680.000.000 (termin I).

Sementara pada termin II mencapai 98,71 persen tersalurkan kepada 12.244.169 orang dengan anggaran mencapai Rp 14.693.022.800.000.

Informasi selengkapnya soal kendala dan kabar penyaluran 2021 dapat disimak di berita berikut:

BLT Subsidi Gaji Tidak Tersalurkan 100 Persen, Ini Kendala dan Kabar Penyaluran Tahun 2021

3. Amankah penggunaan FaceApp pengubah wajah di TikTok?

Aplikasi pengubah foto wajah FaceApp kembali ramai dibicarakan di media sosial, terutama di Tiktok dan Twitter, Senin (18/1/2021).

Hal itu setelah aplikasi FaceApp ini dapat mengubah foto gender, laki-laki menjadi perempuan atau sebaliknya.

Netizen ramai-ramai mengunggah foto mereka dengan gender bender di Instagram dan Twitter.

Informasi seputar cara penggunaan aplikasi FaceApp hingga keamanan penggunaannya dapat disimak di berita berikut:

FaceApp Viral di TikTok Bisa Ubah Wajah, Apakah Aman Digunakan?

4. Viral unggahan foto wajah bengkak karena makeup expired

Sebuah unggahan foto disertai narasi tentang seseorang yang iritasi setelah menggunakan makeup expired atau kedaluwarsa viral di media sosial Twitter, 12 Januari 2021.

Dalam unggahannya, pemilik akun mengatakan dirinya mengalami bengkak hingga luka karena memakai makeup expired.

Informasi selengkapnya soal kisah dan penjelasan dokter terkait unggahan tersebut dapat disimak di berita berikut:

Viral Foto Wajah Bengkak karena Makeup Expired, Ini Kisahnya dan Penjelasan

5. Mengenal Kristen Gray, WNA di Bali yang thread-nya viral di twitter

Nama Kristen Gray, warga negara asing (WNA) yang tinggal di Bali ramai menjadi perbincangan di media sosial sejak 17 Januari 2021.

Melalui thread yang dibuatnya, diketahui bahwa perempuan 28 tahun itu berasal dari Amerika Serikat.

Melalui twit, Kristen mengajak orang untuk melakukan apa yang ia lakukan yakni pindah ke Bali.

Hal itu setelah, ia merasa pengalaman hidup di Bali telah mengubah hidup dan menyembuhkan trauma masa keclnya.

Selain aman, biaya hidup di Bali juga rendah. Hal itu berbanding jauh dengan biaya hidup di Los Angeles, AS.

Dia menyebut 2020 merupakan tahun terbaiknya, terlepas dari karantina karena pandemi Covid-19.

Informasi selengkapnya soal Kristen Gray dapat disimak di berita beriku:

Siapa Kristen Gray, WNA di Bali yang Thread-nya Viral di Twitter?

KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Infografik: 6 Gejala Asam Lambung dan Cara Meredakannya

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Editor: Sari Hardiyanto
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi