Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[HOAKS] Twit AA Gym Kritik Anies Baswedan soal Banjir Jakarta 2021

Baca di App
Lihat Foto
Shutterstock
Ilustrasi hoaks, hoax
|
Editor: Rizal Setyo Nugroho

KOMPAS.com - Sebuah unggahan di media sosial Facebook menampilkan gambar yang menggabungkan sebuah twit dari pendakwah AA Gym dengan foto Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Twit AA Gym berisi pandangannya terhadap banjir Jakarta dan menyinggung soal pemimpin Jakarta. Unggahan tersebut juga mengatakan kritikan ditujukan kepada Anies.

Namun dari penelusuran, twit itu berasal dari Februari 2017. Saat itu Anies Baswedan belum dilantik menjadi Gubernur DKI Jakarta.

Narasi yang beredar

Akun Facebook Kosim Ra mengunggah sebuah foto kolase di grup Anies Baswedan For Presiden RI pada 9 Februari 2021 pukul 06.14.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Foto yang dikolase atau digabung dalam unggahan itu merupakan sebuah tangkapan layar sebuah twit dari AA Gym @aagym yang menyampaikan pendapatnya soal banjir di Jakarta dan satu potret Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang berfoto dengan sejumlah penghargaan yang diterimanya.

Bunyi twit dari AA Gym yang dimuat dalam unggahan itu adalah sebagai berikut:

"Innaalillahi, jakarta banjir lagi, semoga nanti Ada pemimpin Jakata yang rendah hati, tak ujub takabur mersa Sudah banyak berbuat".

Sementara pengunggah di Facebook menambahkan narasi sebagai berikut:

"mantap AA gym walaupun sahabat sejatinya anies baswedan kritikanmu sangat tajam setajam congor kadrun,,,,,,,".

Hingga kini, Rabu (24/2/2021), unggahan itu mendapat 23 emoji, 42 komentar, dan 3 kali dibagikan ulang.

Penelusuran Kompas.com

Tim Cek Fakta Kompas.com menelusuri satu persatu informasi yang dimuat dalam unggahan Facebook tersebut.

Pertama, terkait twet AA Gym.

Twit tersebut benar pernah dibuat oleh AA Gym pada 13 Februari 2017, ketika itu ia menanggapi salah satu artikel dari media online tertanggal 12 Februari 2017 yang tengah memberitakan banjir di Jakarta.

Twit tersebut sudah dihapus atau tidak ditemukan ada dalam akun AA Gym di @aagym, akan tetapi berita soal twit tersebut bisa dilihat di sini. 

Sementara itu, untuk foto dari Anies Baswedan dapat ditemukan di akun Instagram @aniesbaswedan yang diunggah pada 24 Desember 2020.

Ketika itu, Anies tengah memamerkan sederet penghargaan di bidang Hak Asasi Manusia (HAM) yang diterima Provinsi DKI Jakarta dari Kementerian Hukum dan Ham.

Kemudian, untuk mengetahui keterkaitan antara twit AA Gym dan Anies Baswedan, kita perlu melihat tanggal twit tersebut dibuat, yakni 13 Februari 2017.

Ketika itu, Anies belum dilantik menjadi Gubernur DKI Jakarta.

Diketahui, Anies Baswedan bersama pasangannnya ketika itu, Sandiaga Salahudin Uno dilantik menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta oleh Presiden Joko Widodo di Istana Negara pada 16 Oktober 2017.

Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelusuran yang dilakukan, tidak benar bahwa twit berisi kritik atau pandangan AA Gym terkait banjir Jakarta ditujukan kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Saat twit dibuat, Anies belum menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi