Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kebakaran Kilang Minyak Balongan, Apa Penyebab dan Dampaknya pada Pasokan BBM?

Baca di App
Lihat Foto
(Kompas.com/ALWI)
Suasana kilang minyak PT Pertamina RU VI Balongan, Kabupaten Indramayu saat terbakar. Saat ini penyebab kebakaran masih belum diketahui dan sedang didalami pihak kepolisian.
|
Editor: Rendika Ferri Kurniawan

KOMPAS.com - Ramai di media sosial Twitter mengenai video kebakaran kilang minyak Pertamina di Indramayu, Jawa Barat.

Video tersebut diunggah oleh akun Twitter @jakartakeras pada Senin (29/3/2021) pukul 1.41 WIB.

Unggahan video tersebut viral dan segera menarik perhatian warganet.

Video itu telah di-retweet sebanyak 4.600 kali dan mendapat 7.800 likes. Warganet juga turut berkomentar di kolom reply video tersebut.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kata kunci "Indramayu" juga segera menduduki posisi teratas trending topic Indonesia.

Dari pantauan Kompas.com, hingga Senin (29/3/2021) pukul 06.43 WIB, lebih dari 22.900 twit menggunakan kata kunci tersebut telah diunggah oleh warganet.

Baca juga: Lokasi Kilang Minyak Balongan Indramayu yang Terbakar Dini Hari Tadi

Kebakaran kilang minyak

Mengutip keterangan resmi di situs web Pertamina, Senin (29/3/2021), telah terjadi insiden di Kilang Pertamina Balongan yang menyebabkan terjadinya kebakaran pada tangki T-301G.

Adapun menurut Pertamina, insiden itu terjadi pada Senin (29/3/2021) dini hari sekitar pukul 00.45 WIB.

Saat ini tim HSSE Kilang Pertamina Balongan tengah fokus melakukan pemadaman api di kilang yang berlokasi di Desa Balongan, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat.

Saat ini juga tengah dilakukan normal shutdown untuk pengendalian arus minyak dan mencegah perluasan kebakaran.

Penyebab

Pertamina menyatakan, penyebab kebakaran belum diketahui secara pasti, tetapi pada saat kejadian sedang turun hujan deras disertai petir.

Baca juga: [POPULER TREN] Foto Viral Driver Ojol Sujud | Gempa 2005 Guncang Nias 1.000 Tewas

Dampak

Pada saat insiden terjadi, ada empat warga yang tengah melintas sehingga mengalami luka bakar dan langsung dirujuk untuk perawatan intensif di RSUD Indramayu.

Saat ini dilakukan juga blokade jalan menuju sekitar lokasi kejadian, dibantu oleh TNI.

Pertamina meminta warga sekitar untuk tetap tenang dan menjauh dari lokasi kebakaran.

Pertamina juga telah menyiapkan tempat untuk evakuasi dan pengungsian sementara bagi warga sekitar di GOR Perumahan Bumi Patra dan Pendopo Kabupaten Indramayu.

Pasokan BBM

Kendati terjadi insiden kebakaran di Kilang Minyak Balongan, Pertamina memastikan bahwa pasokan bahan bakar minyak (BBM) ke masyarakat tidak terganggu dan saat ini masih berjalan normal.

"Dengan adanya insiden ini, Pertamina memastikan bahwa pasokan BBM ke masyarakat tidak terganggu dan saat ini masih berjalan normal," kata Pertamina.

Baca juga: Detik-detik Kebakaran Kilang Minyak Balongan, Suara Ledakan hingga Kaca Pecah

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi