Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mencegah Kecoa Menginvasi Rumah Kita

Baca di App
Lihat Foto
Unsplash/Erik Karits
Cara mencegah kecoa masuk rumah
|
Editor: Inten Esti Pratiwi

KOMPAS.com - Siapa yang tak membenci kecoa. Selain membawa bau khas yang tak sedap, kecoa juga berpotensi membawa berbagai macam penyakit.

Kecoa sering bertandang di area dapur. Khususnya di area sampah dapur atau area-area yang banyak ditimbuni perkakas tak bergerak. 

Dinamakan tak bergerak karena perkakas ini dalam waktu lama tak dipindah-pindahkan dari tempatnya. Entah disimpan karena belum terpakai, atau dijejalkan karena sudah tak terpakai lagi.

Di area yang padat barang-barang inilah, kecoa senang bersembunyi, membuat sarang. Kemudian sesekali waktu ketika akan mencari makan, kecoa akan keluar dari persembunyiannya dan bersentuhan dengan kita.

Baca juga: Mengapa Kecoa Susah Sekali Dibunuh? Ini Jawabannya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara mencegah kecoa masuk rumah

Daripada bingung mencari cara membasmi kecoa, usaha pencegahan lebih efektif untuk dilakukan.

Seperti dilansir dari The Spruce, berikut ini adalah beberapa langkah pencegahan yang bisa Anda lakukan agar kecoa tak masuk ke dalam rumah dan menginvasi "sarang" kita:

1. Pastikan meja dapur, lemari, lantai dan seluruh pojok-pojok rumah selalu dalam keadaan bersih dan teratur.

2. Segera bersihkan kompor dan meja dapur setiap kali Anda selesai memasak. Bau sisa makanan, bisa mengundang kecoa masuk ke dalam rumah.

3. Jangan meninggalkan makanan basah terbuka di area rumah, baik siang maupun malam hari.

4. Bersihkan rumah secara teratur, jangan ada pojok-pojok rumah yang ditimbuni oleh barang-barang tak bergerak dalam waktu lama. Jika ingin menyimpan barang, secara rutin bersihkan dan keluarkan barang-barang tersebut dari dalam lemari. 

5. Jaga kebersihan kamar mandi, bak cuci barang dan seluruh tempat pembuangan air dan limbah. Ketika saluran kotor, maka kecoa akan tergiur untuk datang.

Baca juga: Kecoa Kerap Muncul di Kamar Mandi? Ini Beberapa Penyebabnya

Menutup akses kecoa

Ketika Anda sudah berusaha untuk selalu menjaga kebersihan rumah namun kecoa selalu datang, tak perlu berkecil hati. Karena satu remahan makanan yang tidak kita sadari pun sudah bisa memanggil kecoa datang.

Jadi yang bisa dilakukan selanjutnya, adalah memotong akses kecoa di dalam rumah. Begini caranya:

1. Periksa sudut-sudut rumah untuk mencari tahu celah akses yang digunakan oleh kecoa. Semprot dengan insektisida atau pembasmi kecoa, kemudian tutup celah dengan rapat.

2. Ketika membawa barang dari luar masuk ke dalam rumah, periksa dengan teliti apakah di dalamnya ada kecoa atau telur kecoa atau tidak.

3. Jauhkan pula rerimbunan daun dari jendela, pintu atau akses rumah. Kecoa biasa bersarang di rerimbunan daun dan sampah-sampah daun kering.

Baca juga: Banyak Ditakuti, Seberapa Kuat Kecoa?

Sediakan selalu cairan pembasmi 

Untuk berjaga-jaga, sediakan selalu cairan atau semprotan pembasmi kecoa. Anda bisa membeli produk pabrikan, atau mengolahnya sendiri di rumah dengan menggunakan bahan-bahan alami.

Seperti diberitakan Kompas.com (15/04/2021), Anda bisa menggunakan minyak peppermint untuk membasmi kecoa.

Semprotkan minyak peppermint di area-area yang banyak didatangi kecoa. Karena tidak menyukai aroma peppermint, dijamin kecoa tak akan lagi mendekati area yang sama.

Daun salam juga bahan alami yang tak disukai kecoa. Lumat-lumat dan hancurkan daun salam menggunakan tangan, kemudian letakkan di dekat saluran air atau kamar mandi.

Beberapa langkah di atas, cukup efektif digunakan untuk mencegah kecoa masuk rumah, atau mengusir dan membasmi kecoa yang sudah terlanjur berada di dalam rumah.

Baca juga: Pandan dan Sirih Ampuh Usir Serangga, Semut dan Kecoa Pun Lari

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi