Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Perpustakaan Terbesar dan Termegah di Dunia

Baca di App
Lihat Foto
Unsplash/Alfons Morales
Ilustrasi perpustakaan terbesar dan termegah di dunia
|
Editor: Inten Esti Pratiwi

KOMPAS.com - Perpustakaan tak selalu identik dengan tempat berisi rak-rak buku usang yang membosankan.

Di beberapa belahan dunia lain, perpustakaan adalah tempat bergengsi yang dibangun dalam sentuhan arsitektur tak main-main.

Perpustakaan yang berukuran besar dan megah ini memiliki berbagai keunggulan yang menjadi magnet tersendiri.

Mulai dari jutaan koleksi buku, desain interior yang kaya akan sentuhan seni, dan atmosfir ruang yang senyap dan nyaman yang bisa membawa setiap orang bebas berpetualang dari lembar buku ke lembar buku lainnya.

Dilansir dari Hunker, berikut 5 perpustakaan terbesar di dunia sekaligus perpustakaan termegah di dunia tersebut.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Indonesia dan Korea Selatan Jalin Kerja Sama Perpustakaan Nasional

1. Perpustakaan Tianjin Binhai, China

Interior di dalam perpustakaan megah ini mirip gua. Dengan desain futuristik yang luar biasa, perpustakaan ini resmi dibuka pada tahun 2017.

Berada di timur laut Tiongkok, Tianjin Bihai tak hanya menjadi destinasi para pecinta buku, namun juga destinasi wisata para pelancong.

Perpustakaan yang juga dinamakan Mata ini adalah rumah dari 1,2 juta buku dari berbagai genre.

Dibangun di lahan seluas 33.700 meter persegi, Tianjin Bihai terdiri dari lima lantai dan satu ruangan bawah tanah.      

Baca juga: Perpustakaan Menguatkan Literasi Kesehatan di Era Pandemi

2. Stuttgart Library, Jerman

Begitu masuk ke perpustakaan ini, Anda akan disambut arsitektur modern dengan dominan warna putih bersih.

Desain arsitektur yang dirancang oleh Yi Architects ini memang menyekat dan membagi ruangan sedemikian rupa hingga keseluruhan ruangan bisa mandi cahaya matahari secara maksimal.

Diresmikan dan dibuka tahun 2011, perpustakaan yang dari luar memiliki bentuk kubus bernuansa putih ini memiliki banyak keunggulan.

Dilansir dari Region Stuttgart, selain menemukan keindahan arsitektur, masyarakat juga bisa menemukan perpustakaan untuk anak, perpustakaan khusus musik, juga perpustakaan khusus untuk desain grafis di sini. 

Baca juga: 6 Ide Kreatif Bikin Perpustakaan Pribadi di Rumah

3. Central library of Vancouver, Kanada

Jika perpustakaan lain berdesain arsitektur modern yang sangat impresif, perpustakaan umum kota Vancouver ini bernuansa cat rustic dengan desain khas ala Colosseum Roma.

Didesain oleh Moshe Safdie, Richard Archambault dan Barry Down, perpustakaan berbau masa lalu ini resmi dibuka pada tahun 1995.

Dalam laman resminya vpl.ca, setiap tahunnya perpustakaan ini selalu kedatangan jutaan wisatawan. Sebelum pandemi menerjang, dalam setahun perpustakaan ini didatangi sekitar 6,5 juta wisatawan.

4. Perpustakaan Biara Admont, Austria

Di sini, mata dan jiwa bisa berpetualang dengan leluasa. Jiwa berpetualang lewat lembar buku, sedangkan mata berpetualang lewat desain interior yang luar biasa indah dan megahnya.

Perpustakaan megah ini terletak di dalam Biara Admont, biara milik tarekat Benediktus yang terletak di tepi sungai Enns di Kota Admont, Austria.

Biara Admont adalah perpustakaan beraroma monastik terbesar di dunia. Begitu memasuki pintu utama, Anda langsung disambut dengan aroma arsitektur barok yang sangat megah. Membuat Anda serasa tengah pergi ke alam mimpi.

Baca juga: 27 Kisah Perempuan Kuat di Buku Her Name Is..

5. The Bodleian, Oxford Inggris

The Bodleian adalah perpustakaan universitas terbesar yang ada di seluruh Inggris yang dilengkapi dengan 8.000 e-jurnal, 13 juta buku cetak dan masih banyak lagi karya sastra yang tersimpan di dalamnya.

Perpustakaan ini juga pusat baca tertua yang berdiri di Inggris, yang dibangun sejak abad pertengahan.

Baca juga: Meghan Markle Bikin Buku, tentang Apa?

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi